Jumat, 03 Maret 2023 22:01

Pejabat Malaysia Ingin Berkunjung ke Gorontalo, Ini Jadwalnya

Suasana rapat persiapan kunjungan delegasi pemerintahan Malaysia yang dipimpin Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Syukri Botutihe di ruang Huyula Kantor Gubernur, Kamis (2/3/2023).
Suasana rapat persiapan kunjungan delegasi pemerintahan Malaysia yang dipimpin Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Syukri Botutihe di ruang Huyula Kantor Gubernur, Kamis (2/3/2023).

ABATANEWS, GORONTALO – Pemerintah Provinsi Gorontalo tengah bersiap menerima kunjungan dua delegasi pemerintahan Malaysia, yaitu Exco Infrastruktur dan Pertanian Selangor bersama Kementerian Pertanian dan Keterjaminan Makanan Malaysia. Kesiapan tersebut dibahas dalam rapat yang dipimpin Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Syukri Botutihe di ruang Huyula Kantor Gubernur, Kamis (2/3/2023).

Jadwal kunjungan Pemerintah Negeri Jiran itu diawali oleh Exco Selangor pada tanggal 6 sampai dengan 11 Maret 2023. Kemudian pada tanggal 15 sampai 17 Maret dilanjutkan oleh Kementerian Pertanian dan Keterjaminan Makanan Malaysia.

“Kita harus siapkan sebaik mungkin objek yang akan dikunjungi karena ini tindak lanjut kunjungan Penjagub Hamka ke Malaysia beberapa waktu yang lalu,” ucap Syukri.

Baca Juga : Gorontalo Siapkan Penetapan Upah Minimum Provinsi 2025, Fokus pada Stabilitas Jelang Pilkada

Selama berada di Gorontalo Pemerintah Malaysia rencananya akan mengunjungi beberapa tempat, diantaranya kunjungan ke Brigade alsintan, meninjau gudang jagung sekaligus panen raya jagung serta kunjungan ke Balai Pengkajian Teknologi Pertanian/Balai Standarisasi Instrumen Pertanian.

Kemudian ada juga kunjungan ke pabrik pengolah kelapa, pabrik pengolah ikan tuna serta akan melakukan pelepasan ekspor tuna.

Selain sektor pertanian, dua delegasi pemerintahan Malaysia itu akan melihat juga potensi di sektor pariwisata dan sektor UMKM yang bisa dikerjasamakan.

Baca Juga : Asosiasi Pedagang Jagung Bela Pernyataan Pj Gubernur Gorontalo

“Saya harap seluruh OPD menyiapkan dengan matang kunjungan ini. Nanti pak karo bikin surat tugas penanggung jawab siapa yang berbuat apa. Libatkan juga Forkopimda dalam kunjungan delegasi Malaysia di Gorontalo,” pungkas Syukri.

Penulis : Azwar
Komentar