ABATANEWS — PBNU mendadak masuk ke jajaran daftar trending topik Twitter Indonesia, Sabtu (13/11/2021). Hal itu disebabkan munculnya nama Jusuf Kalla sebagai calon kandidat yang dianggap bisa maju menjadi Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).
Nama Jusuf Kalla ramai diperbincangkan warganet usai Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution mendorong mantan wakil presiden dua periode itu untuk bersaing dalam Muktamar NU.
Bagi Syahrial Nasution, Jusuf Kalla dianggap sudah memiliki banyak pengalaman sehingga layak untuk memimpin PBNU.
Baca Juga : JK Minta Masyarakat Aceh Perlakukan Para Imigran Rohingya dengan Cara-cara Beradab
“Pak Jusuf Kalla selain tokoh bangsa, tokoh nasional, tokoh Indonesia Timur, juga tokoh NU. Sangat lengkap pengalaman organisasi dan kemampuannya dlm membesarkan organisasi,” tulis Syahrial di akun Twitternya dikutip pada Sabtu (13/11/2021)
Dia menerangkan, JK bisa membesarkan NU seperti beberapa organisasi yang telah dipimpinnya. Seperti DMI dan PMI.
Seandainya beliau berkenan memimpin NU ke depan, tentu makin membuat besar organisasi Nahdliyin,” jelasnya.
Baca Juga : Relawan PMI Diminta Kampanyekan Pencegahan Konflik
Diketahui, Jusuf Kalla yang kini menjadi Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) didorong untuk maju pada Muktamar ke-34 Nahdlatul Ulama (NU) rencananya akan digelar pada 23-25 Desember 2021 di Provinsi Lampung.
Sejauh ini ada lima nama yang masuk dalam bursa calon Ketua Umum PBNU. Masing-masing KH Marzuki Mustamar, KH Hasan Mutawakkil Alallah, KH Said Aqil Siraj, KH Bahaudin Nursalim atau Gus Baha, dan KH Yahya Cholil Staquf.