Senin, 17 November 2025 20:17

Negosiasi Berbuah Hasil, Timnas U-23 Bawa Marselino dan Ivar di SEA Games 2025

Negosiasi Berbuah Hasil, Timnas U-23 Bawa Marselino dan Ivar di SEA Games 2025

ABATANEWS, JAKARTA — Upaya Badan Tim Nasional (BTN) untuk memastikan skuad terbaik Timnas Indonesia U-23 akhirnya membuahkan hasil. Dua pemain kunci, Marselino Ferdinan dan Ivar Jenner, dipastikan bisa membela Garuda Muda pada SEA Games 2025 di Thailand.

Ketua BTN Sumardji mengonfirmasi bahwa komunikasi intensif dengan klub Marselino berjalan mulus.

“Jadi, komunikasi kami dengan klubnya Marselino, Alhamdulillah menemui titik yang sangat positif,” kata Sumardji pada Senin (17/11/2025).

Baca Juga : PSM Makassar Harap Ramang Muda Dapat Menit Bermain di Timnas U-23 Melawan Mali U-23

Ia menegaskan nama sang gelandang kreatif itu sudah tercantum dalam daftar final pemain yang akan berlaga. “Iya, sudah. Kan memang namanya sudah ada,” ujar Sumardji.

Menurutnya, kondisi Marselino juga dalam keadaan prima dan siap memperkuat tim. “Bagus, sudah bagus,” tambahnya.

Jadwal kedatangan Marselino pun sudah dirancang.

Baca Juga : Jadwal Timnas Indonesia vs Mali, Uji Coba Terakhir Jelang SEA Games 2025

“Dan kami sudah menjadwalkan Marselino berangkat dari klubnya di akhir November ini. Jadi, jika kita berangkat dari sini tanggal 27, mungkin kami akan bertemu di Thailand bersama-sama,” jelas Sumardji.

Tidak hanya Marselino, kepastian kehadiran Ivar Jenner juga menjadi angin segar bagi pelatih dan tim.

“Sudah. Untuk semua pemain yang ada saat ini, komunikasi kami dengan masing-masing klub Insya Allah menemui hal yang sangat positif, karena memang sudah kita bicarakan dari awal,” kata Sumardji.

Baca Juga : Tiga Pemain Muda PSM Dipanggil Timnas Indonesia U-23 Ikuti TC dan Uji Coba Internasional

Dengan komposisi pemain yang lengkap, Indonesia bersiap menghadapi persaingan di Grup C yang berisi Myanmar, Filipina, dan Singapura.

Penulis : Azwar
Komentar