Kamis, 22 Juni 2023 13:40

Menpan RB Sebut Baru 390 Ribu yang Daftar Guru, Kuotanya 700 Ribu Formasi

Ilustrasi PPPK Guru.
Ilustrasi PPPK Guru.

ABATANEWS, JAKARTA — Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Azwar Anas mengatakan, saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan Kemendikbud untuk menata formasi guru. Karena menurutnya, pendidikan dan kesehatan termasuk prioritas.

“Kemarin kita siapkan ada 700 ribu formasi, tapi yang daftar hanya 390 ribu, jadi kan tidak seperti kuota yang kita siapkan. Mudah-mudahan ini daerah bisa mempersiapkan,” ujar Azwar saat ditemui di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Kamis (22/6/2023), dikutip dari Kumparan.

Azwar menjelaskan, sudah ada daerah yang mengusulkan 3.000 formasi karena dinilai keuangannya cukup. Namun, dia mengatakan, ada juga daerah yang belum mengusulkan formasi.

Baca Juga : September Hingga Oktober, Urus KTP Hingga SIM Bisa Dilakukan di Satu Tempat

“Tetapi ada daerah yang belum mengusulkan. Harapan kami bisa mengusulkan meskipun waktunya telah diperpanjang dua kali,” ungkapnya.

Lebih jauh, Azwar juga menanggapi soal marketplace guru yang dicanangkan oleh Kemendikbud. Menurutnya, usulan itu adalah alternatif yang bagus.

“Karena dengan begitu, begitu pensiun dan harus digantikan jadi terbuka,” tandas dia.

Baca Juga : Kemenpan RB: Seleksi CPNS untuk Kedinasan Dimulai Mei, Umum Dibuka Juni

Marketplace guru ini merupakan salah satu solusi yang ditawarkan oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim dalam rapat kerja dengan Komisi X DPR pada akhir Mei lalu.

Marketplace guru merupakan database yang dapat membantu pihak sekolah untuk menemukan calon tenaga pendidik yang dibutuhkan guna mengisi kekurangan pengajar di sekolah.

Solusi tersebut untuk menuntaskan persoalan rekrutmen guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang rencananya dimulai pada 2024.

Penulis : Azwar
Komentar