ABATANEWS, MAKASSAR — BWF Denmark Open 2022 memasuki babak 8 besar hari ini (21/10/2022). Hanya ada 5 wakil dari Indonesia. 3 dari ganda putra, 1 wakil dari ganda putri, dan 1 tunggal putra.
Kendati demikian, satu wakil Indonesia dipastikan tak akan melaju ke babak semifinal dan begitu pun sebaliknya.
Sebab, terjadi perang saudara di sektor ganda putra antara Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Baca Juga : Taklukkan Minions, Panitia Sebut Fajar/Rian Juara Denmark Open Asal Malaysia
Sedangkan ganda putra lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi ganda dari Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han yang pada babak sebelumnya mengalahkan Hendra Setiawan/Moh Ahsan.
Sedangkan, ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi mantan juara dunia 2021 asal Jepang Nami Matsuyama/Chiharu Shida.
Sementara Jonathan Christie bakal menghadapi tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia.
Baca Juga : Final Denmark Open 2022: China Dominan, Indonesia ‘Perang Saudara’
Babak 8 besar ini akan mulai disiarkan langsung pada pukul 17.00 WIB. Dua court semuanya akan disiarkan.
Untuk siara resmi, penonton bisa menyaksikan melalui siaran iNews TV dan RCTI+. Juga bisa disaksikan lewat YouTube pada kanal BWF TV dengan bantuan aplikasi VPN.
Namun, bagi yang ingin menggunakan siaran alternatif, bisa mengakses situs ini dengan menggunakan aplikasi Instagram dan Twitter
Baca Juga : Jadwal 16 Besar Denmark Open 2022