ABATANEWS — Hari libur nasional untuk peringatan Tahun Baru Islam 1443 Hijriah pada 10 Agustus 2021 diubah menjadi 11 Agustus oleh pemerintah.
Hal tersebut disampaikan saat memutuskan revisi hari libur nasional dan cuti bersama 2021. Keputusan ini diambil atas pertimbangan kasus COVID-19 yang terus melonjak.
Hingga akhir tahun 2021 ini, pemerintah menggeser dua hari libur nasional dan meniadakan cuti Natal 2021.
Baca Juga : Pemerintah Tetapkan Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, Ini Daftarnya
Dua hari libur yang digeser yakni Libur tahun baru Islam 1443 Hijriah yang jatuh pada hari Selasa, 10 Agustus 2021, diubah menjadi hari Rabu, 11 Agustus 2021.
Kemudian Libur Maulid Nabi Muhammad SAW pada tanggal 19 Oktober 2021 diubah menjadi Rabu tanggal 20 Oktober 2021.
Terakhir cuti bersama Hari Natal 2021 pada tanggal 24 Desember 2021 ditiadakan.
Baca Juga : Berikut Daftar Hari Libur dan Cuti Bersama Tahun 2024
“Pemerintah memutuskan mengubah dua hari libur nasional dan meniadakan satu hari libur cuti bersama,” kata Muhadjir.