Sabtu, 12 November 2022 20:16

Legislator Sulsel Nurhidayati Jenguk Anak Penderita Jantung Bocor di Cangadi Soppeng

Anggota DPRD Sulsel, Andi Nurhidayati Zainuddin mendatangi rumah anak yang menderita jantung bocor di Kampung Tobone Kelurahan Cangadi Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng, pada Sabtu (12/11/2022).
Anggota DPRD Sulsel, Andi Nurhidayati Zainuddin mendatangi rumah anak yang menderita jantung bocor di Kampung Tobone Kelurahan Cangadi Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng, pada Sabtu (12/11/2022).

ABATANEWS, SOPPENG – Anggota DPRD Sulsel, Andi Nurhidayati Zainuddin mendatangi rumah anak yang menderita jantung bocor di Kampung Tobone Kelurahan Cangadi Kecamatan Liliriaja Kabupaten Soppeng, pada Sabtu (12/11/2022).

Kedatangan Andi Etti, sapaannya, membuat haru ibu sang anak, Amma yang hanya menyampaikan keluh-kesahnya melalui pesan (messenger) di facebook 30 Oktober lalu.

Sebelumnya, Ketua Wanita Persatuan Pembangunan (WPP) Sulsel ini juga merespon keluhan warga terkait ruas jalan provinsi yang rusak di Soppeng dan beberapa dari keluhan telah dilakukan perbaikan oleh UPT Dinas PUTR Sulsel Soppeng.

Baca Juga : Sah! Berikut Pimpinan DPRD Sulsel Periode 2024-2029

“Saya tidak pernah menyangka akan direspon oleh Pung Etti walaupun hanya melalui media sosial, bahkan tidak hanya direspon hari ini datang langsung melihat kondisi anak Kami, dan semoga bisa dibantu. Dan Kami menyampaikan ucapan terimakasih,” ujar Amma.

Anak yang bernama Alya ini sudah berumur 4 tahun namun kondisi fisiknya seperti anak yang berusia 2 tahun.

Ia mengungkapkan, pernah membawa anaknya untuk berobat ke puskesmas atau rumah sakit, namun kendala BPJS yang tidak aktif hingga anaknya tidak mendapatkan perawatan medis.

Baca Juga : Pimpin Rapat Perdana Fraksi Gerindra di DPRD Sulsel, Fadel Ingatkan Pentingnya Tanggung Jawab Legislator

“BPJS Saya bermasalah, semoga anak Saya bisa dibantu mendapatkan perawatan medis,” harapnya.

Setelah melihat langsung kondisi langsung anak tersebut, Ketua PPP Soppeng ini langsung meminta kepada Legislator PPP Soppeng, Mursalin untuk berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Soppeng agar segera dicarikan solusi

“Saya sudah minta Pak Mursalin untuk bicara dengan Dinas Kesehatan Soppeng bagaimana agar anak ini segera ditangani secara medis, dan persoalan kartu BPJS-nya Saya yang akan koordinasikan dengan pihak BPJS,” ujar Legislator Sulsel dua periode ini.

Baca Juga : DPP Gerindra Percayakan FTA Sebagai Ketua Fraksi DPRD Sulsel

Anggota Komisi A DPRD Sulsel ini juga menyampaikan, bahwa dirinya sangat mendukung jika aparatur negara sangat hati-hati dalam melaksanakan tugasnya khusus dalam hal administrasi seperti persoalan BPJS pasien yang tidak aktif, namun Ia berharap persoalan kemanusiaan juga tidak diabaikan.

“Administrasi sangat penting dan tidak boleh diabaikan. namun keselamatan nyawa manusia jauh lebih penting, makanya perlu ada solusi jika ada hal seperti ini,” jelasnya.

Dalam kunjungan tersebut, didampingi Mursalin (Legislator PPP Soppeng) dan Haryati (Ketua PAC PPP Kecamatan Liliriaja), Sekretaris Fraksi PPP DPRD Sulsel ini juga menyerahkan bantuan uang tunai. Hadir juga mewakili pemerintah Kecamatan Liliriaja, Wahyuni As’ad.

Penulis : Azwar
Komentar