ABATANEWS, MAKASSAR – Melawan Dewa United akan jadi momen debud bagi Tomas Trucha sebagai pelatih kepala PSM Makassar. Laga itu, merupakan pekan 12 Super League 2025-2026 yang berlangsung di Banten Internasional Stadium, Minggu 9 November mendatang.
“Ya, coach Tomas sudah bisa dampingi tim lawan Dewa United,” kata Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, Rabu (5/11/2025).
Diketahui, sejak Tomas Trucha diperkenalkan sebagai pelatih kepala PSM Makassar ia tak langsung mendampingi tim di laga Super League. Salah satunya, ketika Juku Eja menjamu Madura United pada pekan 11, 2 November 2025 lalu.
Baca Juga : PSM Makassar Curi Poin Penuh di Markas Dewa United
Pada laga itu, PSM masih didampingi Ahmad Amiruddin yang sebelumnya ditunjuk sebagai Caretaker Juku Eja. Sementara Tomas belum bisa mendampingi tim di laga resmi karena dokumen pendaftaran yang belum lengkap.
Yang mana dokumen ini seperti KITAS dan lain sebagainya menjadi syarat mutlak untuk disodorkan ke operator Super League (ILeague). Namun dengan rampungnya proses pendaftaran, Tomas sudah bisa mendampingi Pasukan Ramang melawan Dewa.