Selasa, 29 November 2022 14:16

Latihan Perdana Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Fokus Masalah Fisik

Timnas Indonesia mulai menjalani latihan perdana di Lapangan Training Center Bali United, Pantai Purnama, Bali, pada Senin (28/11). (Sumber: PSSI)
Timnas Indonesia mulai menjalani latihan perdana di Lapangan Training Center Bali United, Pantai Purnama, Bali, pada Senin (28/11). (Sumber: PSSI)

ABATANEWSTimnas Indonesia mulai menjalani latihan perdana di Lapangan Training Center Bali United, Pantai Purnama, Bali, pada Senin (28/11).

Skuad Garuda dipersiapkan untuk berlaga pada ajang Piala AFF 2022 yang dimulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023 mendatang.

Dalam latihan ini, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan materi latihan yang diberikan masih ringan.

Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF

Namun pada pekan ini, ia akan fokus meningkatkan fisik pemain.

“Pada pekan ini kami fokus memulihkan fisik, lalu membenahi dan meningkatkan fisik pemain,” ujar Shin Tae-yong dilansir laman PSSI, Selasa (29/11/2022).

Pemulihan dan peningkatan fisik memang harus menjadi fokus utama pelatih asal Korea Selatan itu.

Baca Juga : Viral Artis Korsel Lee Kyung Kyu Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi di GBK

Sebab, sebagian besar pemain Timnas Indonesia belum merasakan kembali atmosfer kompetisi karena belum bergulirnya Liga 1.

Hal ini karena Liga 1 belum berjalan lagi efek tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu.

Adapun dalam latihan tersebut, sejumlah nama pemain yang dipanggil dalam persiapan AFF masih absen.

Baca Juga : Prediksi Ranking FIFA Indonesia Usai Kalahkan Arab Saudi

Elkan Baggott, Sandy Walsh, Jordi Amat, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Dimas Drajad, Marselino Ferdinan, Muhammad Ferarri, dan Dzaky Asraf.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar