Senin, 14 Maret 2022 09:20

Laga Berat Menanti Persela, Degradasi Ditentukan Lawan PSM

Skuad Persela Lamongan saat melakoni sesi latihan jelang menghadapi PSM Makassar di pekan 31 Liga 1 2021-2022 di Stadion Dipta, Bali, Senin (14/3/2022). (Official Persela Lamongan)
Skuad Persela Lamongan saat melakoni sesi latihan jelang menghadapi PSM Makassar di pekan 31 Liga 1 2021-2022 di Stadion Dipta, Bali, Senin (14/3/2022). (Official Persela Lamongan)

ABATANEWS, BALIPersela Lamongan bakal melakoni laga berat di pekan 31 Liga 1 2021-2022. Yakni dengan menghadapi PSM Makassar di Stadion Dipta, Bali, Senin (14/3/2022).

Laga ini, akan menjadi berat bagi Persela lantaran hasilnya akan ditentukan. Jika mereka kalah, otomatis Laskar Joko Tingkir bakal degradasi ke Liga 2 untuk musim 2022.

“Makanya kami berharap pemain tampil fight, kerja keras dan ada kemauan menghadapi PSM,” ujar Pelatih Persela, Ragil Sudirman dalam official statement secara virtual jelang hadapi PSM.

Baca Juga : PSM Makassar Punya Peluang Besar Perlebar Jarak dengan Pesaing di Papan Klasemen

Posisi Persela di papan klasemen memang berada di zona degradasi. Di mana saat ini, mereka berada di posisi 17 dengan hanya mengemas 20 poin.

Andai mereka menang, peluang untuk kembali berlaga di Liga 1 di musim depan masih ada. Apalagi, Persela masih menyisakan tiga laga setelah melawan Pasukan Ramang.

Namun jika menelan kekalahan, tim asal Jawa Timur ini bakal degradasi. Sebab diketahui, Barito Putera yang berada di posisi 15 klasemen sementara telah mengemas 28 poin hingga pekan 30.

Baca Juga : Venue Pekan Kelima Arema FC versus PSM Berubah, Dilaksanakan di Stadion Batakan

Jika dilihat secara keseluruhan, sangat tipis memang kemungkinan yang akan terjadi untuk Persela untuk tetap di Liga 1. Namun, Ragil Sudirman yakin anak asuhnya mampu mengalahkan PSM agar peluang lolos dari degradasi bisa terbuka.

“Kami harap pemain bisa main dengan maksimal, semoga bisa raih hasil bagus,” harap Ragil Sudirman.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar