Minggu, 10 April 2022 22:01

Kemenangan Buyar di Depan Mata, Indonesia Kembali Runner-up di Piala AFF Futsal 2022

Kemenangan Buyar di Depan Mata, Indonesia Kembali Runner-up di Piala AFF Futsal 2022

ABATANEWS, JAKARTA Timnas Futsal Indonesia gagal meraih gelar juara keduanya di ajang Piala AFF Futsal. Padahal, Evan Soumilena dkk sedikit lagi merebut juara dari tangan tuan rumah, Thailand.

Ya, Thailand memang dikenal tim raksasa futsal di Asia Tenggara. Tim berjuluk Gajah Perang itu telah meraih 15 trofi dari 16 kali keikutsertaannya di Piala AFF Futsal.

Dengan trofi barunya malam ini (11/4/2022), di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, tim tuan rumah menggenapkan koleksinya menjadi 16 dalam 17 kali partisipasinya.

Baca Juga : Link Live Streaming Final Piala AFF Futsal Indonesia vs Thailand

Sedangkan, satu piala yang tidak sempat dibawa oleh Thailand itu kini mejeng di tanah air. Harusnya, Indonesia bisa merebut gelar keduanya malam ini.

Sejak awal laga, pertandingan memang berlangsung begitu ketat dan sengit. Tapi, Indonesia berhasil mencuri dua gol di babak pertama lewat Evan Soumilena di menit ke-8. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Babak kedua, Thailand bermain all out. Digempur terus menerus, Indonesia justru sukses mencuri lagi satu gol lewat Ardiansyah Runtuboy di menit ke-25.

Baca Juga : Timnas Futsal Indonesia Bakal Bertemu Thailand di Final, Berikut Jadwalnya

Menit ke-33, Thailand yang menerapkan strategi power play sejak berbuah manis. Tepat di menit ke-39, Thailand berhasil mencetak gol pertamanya lewat Krit Aransanyalak. Skor 1-2 dan tersisa 59 detik pertandingan.

Tapi, ambisi para skuad Thailand belum pudar. Serangan kedua mereka usai perubahan skor akhirnya berbuah gol. Sepakan keras Muhammad Osamanmusa yang mengarak ke sudut kanan atas gawang membuyarkan kemenangan Indonesia yang sudah di depan mata. Skor imbang 2-2 di waktu normal.

Pertandingan berlanjut 2×5 menit. Meski Indonesia sempat kehilangan satu pemain, setelah Evan diganjar kartu merah, namun Thailand tak bisa memanfaatkan keunggulan tersebut. Akhirnya tak ada gol yang tercipta.

Baca Juga : Timnas Futsal Indonesia Bakal Bertemu Thailand di Final, Berikut Jadwalnya

Laga berlanjut adu penalti. Penendang kedua tim Garuda gagal mencetak gol. Thailand akhirnya sukses merayakan kemenangan di rumahnya sendiri lewat skor akhir adu penalti 5-3.

Penulis : Imam Adzka
Komentar