ABATANEWS.COM – Penyerang Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya usai menjalani debut. Kebahagiaan ini semakin lengkap usai ia menyumbangkan satu gol pada debutnya dengan Timnas Indonesia.
Pemain kelahiran Belanda, 21 Januari 1998 itu menjalani debut saat Indonesia berhadapan dengan Vietnam. Laga itu, yakni kualifikasi Piala Dunia putaran kedua Grup F, di My Dinh Stadium, pada Selasa malam (26/3/2024).
“Saya sangat senang untuk berada di sini. Kami bisa berkembang sebagai tim yang bagus,” kata Ragnar usai laga dikutip Rabu (27/3/2024).
Baca Juga : Fokus Nonton Bola di Handphone, Pria Ini Terjatuh ke Celah Peron KRL
Tampil perdana dengan Timnas Indonesia, Ragner pun sukses mencetak satu gol. Gol yang ia hasilkan berasal dari aksi individu Ragnar menit ke-23 usai melesatkan sepakan ke gawang Vietnam.
Meski mencetak gol, ia mengaku peran rekan-rekan di Timnas Indonesia juga sangat membantu. Terutama, komunikasi antar pemain baik di luar maupun di dalam lapangan.
“Menurut saya komunikasi ini sangat baik antara pemain. Kami banyak berkomunikasi dan membutuhkan masing-masing. Kami juga berusaha untuk membantu satu sama lain,” tambahnya.
Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF
Adapun di laga itu, Indonesia kampung mempermalukan tuan rumah Vietnam dengan skor 0-3. Masing-masing gol dicetak oleh Jay Idzes pada menit ke-9, Ragnar Oratmangoen menit ke-23, dan Ramadhan Sananta menit ke-90+8′.