Senin, 24 Oktober 2022 13:41

Karate Sumbang 3 Emas Bagi Kontingen Makassar di Porprov Sulsel XVII

Karate Sumbang 3 Emas Bagi Kontingen Makassar di Porprov Sulsel XVII

ABATANEWS, SINJAI – Cabang olahraga Karate menyumbangkan 3 medali emas untuk kontingen Kota Makassar di ajang Porprov XVII Sulsel, Minggu 23 Oktober 2022.

Tiga emas masing-masing disumbangkan oleh Alief Tausar (Kelas kumite +84 kg Putra), Nur Rizky (Bule) (kelas Kumite -68 kg Putri), dan Siti Nurkatikah (Kelas Kumite -61 kg Putri).

Selain medali emas, karate Makassar juga menyumbang dua medali perunggu yakni dari Muh. Rafly Saputra (Kelas Kata Perorangan Putra) dan Desak Komang Laksmi Shita Devi (Kelas Kata Perorangan Putri).

Baca Juga : Danny Pomanto Salurkan Bonus untuk Atlet Porprov, Nilainya Rp11 Miliar

Kadispora Kota Makassar Andi Pattiware memberikan apriasiasi saat menonton langsung pertandingan bersama dengan Wali Kota Makassar Danny Pomanto.

“Meskipun ada beberapa atlet yang berpotensi meraih medali menghadapi beberapa halangan tapi dengan ketekunan, keteguhan hati kita dan juga semangat, kita bisa meraih medali emas,” kata Andi Pattiware.

Baca Juga : Bupati Indah Serahkan Bonus ke Atlet Lutra, Nilainya Rp 414 juta

Hingga Senin (24/10/2022), kontingen Kota Makassar masih memimpin perolehan medali sementara Porprov Sulsel. Makasssr mengoleksi total 70 medali yakni 32 medali emas, 14 perak dan 24 petunggu.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar