Senin, 27 November 2023 22:09

Jubir AMIN: Pensiunan Guru Akan Dapat Bonus Rp10 Juta

Jubir AMIN: Pensiunan Guru Akan Dapat Bonus Rp10 Juta

ABATANEWS, JAKARTA — Juru Bicara Tim Nasional (Timnas) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Muhammad Ramli Rahim membeberkan salah satu program yang akan dilakukan dicanangkan. Salah satunya terkait guru.

Ramli meyakini bahwa jika pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menang di Pilpres 2024, seluruh guru di Indonesia, khususnya honorer tidak perlu lagi khawatir dengan nasib mereka.

“Capres dan cawapres AMIN jika terpilih akan melakukan percepatan pengangkatan atau kenaikan status guru honorer menjadi ASN dalam hal ini PPPK dan PNS,” ujarnya, dalam keterangan tertulis yang diterima pada Senin (27/11/2023) malam.

Baca Juga : MPR RI Akan Hubungi Anies dan Ganjar untuk Pastikan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

MMR, akronim namanya, menjelaskan bahwa ada banyak program yang disiapkan pasangan capres dan cawapres nomor urut satu itu, khusus untuk memperbaiki sistem di Indonesia. Salah satunya benar-benar konsen untuk memberikan keadilan serta kesejahteraan bagi guru di Indonesia.

Nantinya guru tidak perlu lagi dibayangi ketakutan ketika akan tiba masa purna mereka. Sebab, Anies akan memberikan bonus diluar daripada uang pensiun yang para guru berhak terima.

“Guru-guru itu jika nantinya pensiun akan diberikan bonus. Jadi selain pensiunnya, juga ada bonus sebesar Rp10 juta,” bebernya.

Baca Juga : PKB Bentuk Ketua Harian, Cak Imin Masuk Kabinet Prabowo-Gibran?

Tidak hanya itu, lanjut Ketua Umum Konfederasi Relawan Nasional Anies (KoReAn) ini, setiap guru yang belum tersertifikasi akan dipercepat sertifikasinya. Anies, kata dia, memiliki target 1,6 juta guru, baik yang berdinas di instansi pemerintah maupun swasta.

“Jadi sungguh berbahagialah guru-guru Indonesia jika nanti AMIN terpilih, maka insentif untuk guru akan semakin besar. Ini akan baik untuk dunia pendidikan kita di masa yang akan datang,” tandasnya.

Mantan Ketua Umum Ikatan Guru Indonesia (IGI) ini juga menyampaikan agar setiap guru di Indonesia tidak perlu ragu dengan semua janji Anies yang ingin melihat guru bahagia. Pasalnya, kepedulian Anies terhadap guru sudah ditunjukkan saat ia memimpin DKI Jakarta.

Baca Juga : PDIP Akan Umumkan Duet Anies-Rano di Pilgub Jakarta Siang Ini

Anies Baswedan ketika menjadi gubernur sudah memastikan tidak ada satupun guru, meskipun statusnya honorer, itu tidak ada satupun mendapatkan honor di bawah upah minimum provinsi. Itu luar biasa, mulai dari PAUD sampai SMA itu mendapatkan upah minimum provinsi,” pungkasnya.

Penulis : Azwar
Komentar