ABATANEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan tanda kehormatan bintang jasa pratama kepada Presiden federasi sepak bola dunia (FIFA) Gianni Infantino. Tanda Kehormatan tersebtt diserahkan bertepatan pada hari Pahlawan 10 November 2023.
“Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Presiden Republik Indonesia menimbang dan seterusnya, mengingat dst, memutuskan menetapkan dst kesatu, menganugerahkan tanda kehormatan bintang jasa kepada Gianni Infantino Presiden federasi sepak bola dunia (FIFA),” kata Sesmilpres Laksamana Muda TNI Hersan membacakan Keputusan Presiden di Istana Negara, Jumat (10/11/2023).
Anugerah itu diberikan sebagai penghargaan atas jasa-jasanya yang besar di bidang olahraga, yang bermanfaat bagi kesejahteraan dan kebesaran bangsa maupun negara.
Baca Juga : Jelang Lawan Jepang, Indonesia Dapat Sanksi Dari FIFA
Sebagai informasi, penghargaan untuk Presiden FIFA itu telah disepakati dalam rapat terbatas bersama Dewan Gelar, Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan (DGTK) di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada 3 Agustus 2023.
Selain Gianni Infantino, Jokowi juga memberikan tanda Kehormatan gelar pahlawan kepada enam tokoh lainnya. Masing-masing Almarhum Ida Dewa Agung Jambe, tokoh dari Provinsi Bali.
Berikutnya Almarhum Bataha Santiago, tokoh dari Provinsi Sulawesi Utara, Almarhum Mohammad Tabrani, tokoh dari Provinsi Jawa Timur. Lalu, Almarhumah Ratu Kalinyamat, tokoh dari Provinsi Jawa Tengah, Almarhum K.H. Abdul Chalim, tokoh Provinsi dari Jawa Barat dan Almarhum K.H. Ahmad Hanafiah, tokoh dari Provinsi Lampung.