ABATANEWS, LUWU UTARA – Anggota DPR RI Muhammad Fauzi santer diisukan maju sebagai calon bupati Luwu Utata pada pilkada 2024. Isu tersebut berhembus usai Ketua DPRD Lutra Drs Basir yang sebelumnya mendapat surat tugas Pilkada dari Partai Golkar menyatakan mundur dari pencalonan.
Sekretaris DPD II Golkar Lutra Amrillah To Dewi menepis isu tersebut. Menurutnya, hingga saat ini Partai Golkar belum memutuskan siapa yang akan diusung.
“Sampai saat ini Partai Golkar belum memutuskan siapa calon yang akan diusung di Pilkada Lutra. Keputusannya baru akan diambil satu atau dua hari ini. Nama Abang Fauzi menguat bisa saja karena calon Golkar sebelumnya mundur,” kata Amrillah.
Baca Juga : Komisi III DPR RI Resmi Tetapkan Pimpinan KPK, Setyo Budiyanto Jadi Ketua
Menurut Amrillah, mundurnya Basir tidak serta merta menjadi sebab Golkar akan mengusung Abang Fauzi. Sebab, Golkar Lutra memiliki sejumlah kader yang tak kalah mumpuni untuk didorong bertarung di Pilkada 27 November mendatang.
“Yang pasti, Partai Golkar saat ini masih mencari formulasi yang pas dengan menghitung berbagai kalkulasi politik terkiat sejumlah nama yang mungkin akan diusung,” tambahnya.
Meski demikian, Amrillah tidak membantah jika nama Muhammad Fauzi juga masuk di antara salah satu nama yang disimulasikan untuk maju di Pilkada Lutra.
Baca Juga : Anggota DPRD Hj Megawati Ikut Gerebek Pasar bersama Abang Fauzi di Pasar Sentral Masamba
Amrillah menegaskan, sebagai partai pemenang Pileg lalu, Golkar dipastikan akan mengusung kader terbaik yang dinilai mampu untuk memenangkan Pilkada 2024.