ABATANEWS, JAKARTA – Timnas Indonesia dibantai Jepang dalam matchday kelima Grup C, Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga yang berlangsung di SUGBK, Jakarta berakhir 4 gol tanpa balas, Jumat (15/11/2024).
Pertandingan awalnya berjalan cukup ketat hingga memasuki menit 10. Salah satu momen bahkan Indonesia nyaris unggul lewat Ragnar Oradmagoen.
Hanya satu lawan satu dengan kiper Jepang Zusuki, sepakan Ragnar mampu ditepis dan gagal berbuah gol. Pada menit 35 tim tamu akhirnya unggul 0-1 setelah halauan Justin Hubner masuk ke gawang sendiri.
Baca Juga : Ole Romeny Tes Kesehatan di Jakarta, Segera Dinaturalisasi PSSI?
Lima me it kemudian Jepang kembali menambah keunggulan menjadi 0-2. Gol itu lahir dari kesalahan Yakib Sayuri yang gagal meraih bola hingga digapai pemain Jepang.
Takumi Minamino yang berdiri bebas setelah diberi umpan berhasil mengecoh gawang Indonesia hinga skor 0-2 berakhir di babak pertama. Pada babak kedua, kesalahan dilakukan kini belakang Indonesia.
Yang mana umpan Maarten Paes yang ia lesatkan diare gawang justru jatuh ke kaki pemain Jepang. Morita yang melesatkan bola masuk ke gawang Indonesia dan skot menjadi 0-3 pada menit 49.
Baca Juga : Jay Idzes Ungkap Kondisi Ruang Ganti Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
Pada menit 69, Jepang kembali menambah jumlah gol menjadi 0-4 berkat gol Sugawara. Skor 0-4 menutup laga tersebut.
Hasil ini membuat Indonesia telah menelan dia kekalahan di Grup C. Di laga nanti, Jay Idzes dan kolega akan dipandang Arab Saudi di SUGBK, pada 19 November mendatang.