ABATANEWS, JAKARTA — DPD PDIP DKI Jakarta memberikan sanksi berat dan tegas kepada Anggota DPRD DKI Jakarta Jakarta Fraksi PDIP, Cinta Mega.
PDIP Jakarta mengusulkan Cinta Mega diberhentikan dari anggota DPRD DKI Jakarta. Hal itu merupakan imbas dari aktivitas Cinta Mega yang kedapatan bermain slot saat rapat paripurna di DPRD DKI Jakarta beberapa waktu lalu.
“Tadi kita rapat pleno. Keputusan rapat pleno yakni kita memberikan saknsi berupa PAW (penggantian antarwaktu/pemecatan). Nanti kita akan kirimkan surat PAW (hasil pleno DPD) ke DPP partai,” ungkap Ketua DPD PDIP DKI Jakarta, Adi Wijdaja, kepada wartawan pada Rabu (26/7/2023).
Baca Juga : Andi Widjajanto Latih Langsung Juru Kampanye PDIP se-Sulsel Jelang Pencoblosan
Bukan cuma sanksi pemecatan, DPD PDIP Jakarta juga tidak akan mencalonkan lagi Cinta Mega sebagai bakal calon anggota legislatif pada Pileg 2024 mendatang. Sebab, menurut Adi, Cinta saat ini bukan lagi kader PDIP Jakarta.
“Apapun yang dilakukan konsekuensinya ya itu. Setiap manusia siapa pun itu, termasuk Anda, melakukan sesuatu pasti ada konsekuensinya. Ya udah ini konsekuensi,” tegasnya.
“Nanti biar DPP partai yang memutuskan (keanggotaan Cinta Mega di partai),” tutupnya.