Rabu, 04 September 2024 14:13

IAS Fokus Bentuk Struktur Jaringan hingga Tingkat TPS untuk Menangkan Appi-Aliyah

IAS Fokus Bentuk Struktur Jaringan hingga Tingkat TPS untuk Menangkan Appi-Aliyah

ABATANEWS, MAKASSAR — Ketua Tim Pemenangan pasangan Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (Mulia), Ilham Arief Sirajuddin (IAS), mengakui bahwa dirinya dipercaya untuk memimpin tim pemenangan meski awalnya hanya ingin berperan di belakang layar. Kepercayaan ini datang dari para petinggi partai, tokoh masyarakat, serta para pendukung pasangan calon.

“Barang kali ada nilai plusnya ketika saya jadi ketua tim pemenangan,” ujar IAS di Posko Induk Tim Pemenangan Appi-Aliyah, Jl AP Pettarani Makassar, Selasa (3/9/2024) malam.

Saat ini, kata IAS, tim pemenangan sedang menyusun struktur tim yang terdiri dari berbagai divisi, dengan fokus utama pada optimalisasi penggalangan dukungan hingga ke tingkat bawah.

Baca Juga : Difitnah Jelang Pencoblosan, MULIA: Hasil Survei Memang Tak Menggembirakan Buat Kompetitor

“Yang paling penting adalah bagaimana tim yang bekerja ini bisa melakukan optimalisasi penggalangan sampai tingkat bawah,” jelasnya.

Langkah ini, lanjut politisi Golkar ini, diharapkan dapat membentuk jaringan hingga ke tingkat TPS (Tempat Pemungutan Suara), yang akan dikonsolidasikan dalam waktu dekat.

“Kami sementara menyusun itu, dan Insya Allah besok malam (malam ini) kita akan konsolidasi tim,” tambahnya.

Baca Juga : Indikator Menangkan MULIA Jauh di Atas SEHATI, Tantang LSI Denny JA Siap Diaudit

Mantan Wali Kota Makassar dua periode itu juga menekankan pentingnya kolaborasi antara jaringan lama yang sudah terbentuk, baik dari tim Appi maupun dari Golkar, dengan jaringan baru yang terus berkembang. Jaringan ini, menurutnya, sudah terbentuk sejak Pemilihan Wali Kota pertama pada tahun 2008 dan terus terpelihara hingga saat ini.

“Saya sudah bilang tim yang terlanjur terbentuk sejak awal, jaringan Appi dan jaringan Golkar, kita tidak campur aduk. Tapi kita hanya memberikan penguatannya,” tegasnya.

Dengan penguatan jaringan yang ada dan pengelolaan yang terstruktur, tim pemenangan Appi-Aliyah menargetkan hasil maksimal dalam Pilwalkot Makassar 2024.

Baca Juga : Elektabilitas Meroket, Akademisi Sebut Andi Seto Bisa Salip Mulia

“Mudah-mudahan jaringan-jaringan ini bagus, target perolehan kita bisa maksimal,” tutupnya.

Penulis : Wahyuddin
Komentar