Rabu, 20 Desember 2023 20:10

Hanya Satu Pemain PSM Yang Ikut TC Timnas Indonesia di Turki Jelang Piala Asia

Hanya Satu Pemain PSM Yang Ikut TC Timnas Indonesia di Turki Jelang Piala Asia 

ABATANEWS.COM – Sebanyak 28 pemain Timnas Indonesia akan mengikuti training camp (TC) di Turki, mulai 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024. Padahal sebelumnya, total 29 pemain dipanggil ikut TC sekaligus persiapan menuju Piala Asia 2024.

Berdasarkan pernyataan resmi PSSI, satu pemain dipastikan batal berangkat karena masalah cedera. Pemain tersebut adalah Yance Sayuri yang mengalami cedera.

“Shin Tae-yong awalnya memanggil 29 pemain untuk mengisi skuad tim nasional Indonesia yang akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki. Namun Yance Sayuri batal berangkat ke Turki karena masih mengalami cedera,” tulis keterangan resmi PSSI dikutip laman resminya, Rabu (20/12/2023).

Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF

Alhasil, hanya satu pemain PSM Makassar yang bergabung Timnas Indonesia dalam TC kali ini sekaligus tampil di Piala Asia. Diketahui, sebelumnya ada dua nama pemain Juku Eja yang mendapat panggilan Timnas.

Selain Yance, saudara kembarnya, Yakob Sayuri turut mendapat pemanggilan Garuda Nusantara. Yakob sendiri telah berangkat bersama 17 pemain lainnya ke Turki siang ini.

“Sebanyak 18 pemain berangkat dari bandara Soekarno-Hatta dengan menggunakan pesawat Qatar Airways. Rutenya adalah Jakarta-Doha-Istanbul-Antalya,” tambah keterangan PSSI.

Baca Juga : Viral Artis Korsel Lee Kyung Kyu Nonton Timnas Indonesia vs Arab Saudi di GBK

Adapun pada TC nanti, Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan juga akan menjalani laga uji coba. Masing-masing pada tanggal 2 dan 5 Januari 2024 melawan Libya di Antalya, kemudian di tanggal 9 Januuari melawan Iran di Qatar.

“Setelahnya, Timnas Indonesia akan bersaing bersama Vietnam, Irak dan Jepang di Grup D Piala Asia 2023. Adapun laga perdana di Piala Asia nanti, mereka akan melawan Irak di tanggal 15 Januari 2023 di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan,” demikian pernyataan resmi PSSI.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar