ABATANEWS, MAKASSAR – Menang menjadi tujuan utama PSM Makassar dalam menghadapi Persib Bandung pada pekan ketujuh Liga 1 2022-2023. Selain kembali menempati posisi tiga besar klasemen jika meraih 3 poin, kemenangan juga sebagai bentuk menjaga keangkeran Gelora BJ Habibie.
Pertandingan yang berlangsung pada Senin malam (29/8/2022) itu, tak mudah memang bagi PSM untuk meraih hasil yang diinginkan. Sebab tim tamu, datang dengan semangat juang yang tinggi untuk mencuri 3 poin sekaligus mematahkan dominasi PSM yang belum terkalahkan di liga musim ini.
Apalagi, tim berjuluk Maung Bandung itu, baru saja kedatangan sosok Luis Milla yang ditunjuk sebagai pelatih kepala menggantikan Robert Alberts. Kedatangan pelatih asal Spanyol itu, jelas menambah kepercayaan diri Persib mencuri tiga poin dari PSM Makassar.
Baca Juga : PSM Raih Hasil Imbang Atas Semen Padang, Bernardo Tavares Akan Evaluasi Tim
Di sisi lain, Persib Bandung sangat mengagung-agungkan tiga hasil terakhir mereka melawan PSM. Di laga tersebut, Maung Bandung sukses tak terkalahkan dengan menang dua kali dan sekali imbang.
Tetapi, di tiga laga tersebut PSM bukan bermain di markas sendiri melainkan di tempat lain. Pada musim 2021-2022 misalnya, Pasukan Ramang harus bermain imbang 1-1 dari Persib di Stadion Wibawa Mukti.
Kemudian kalah 2-0 dari Persib di putaran kedua liga di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Sementara di musim Liga 1 2019, tim kebanggaan masyarakat Sulsel itu juga kalah dari Persib 5-2 yang tidak lain terlaksana si markas mereka, Si Jalak Harupat.
Baca Juga : Dua Pemain PSM Makassar Dipanggil Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Lantas, catatan PSM Makassar melawan Persib Bandung di markas sendiri masih sangat positif dengan memberikan pukulan bagi tim Bandung. Misalnya pada musim 2018 dan 2019, Persib Bandung pulang dengan tangan hampa saat bermain di Stadion Mattoanging Makassar.
Mereka, kalah 1-0 dari tuan rumah PSM di Mattoanging dan kembali kalah di musim 2019 dengan skor 3-1 yang juga terlaksana di Mattoanging. Meski begitu, pertandingan kedua kesebelasan memang sudah tidak terlaksana di Mattoanging melainkan di BJ Habibie.
Namun dengan dua kemenangan dan sekali imbang di BJ Habibie menjadi modal besar Pasukan Ramang. Agar kembali mendulang hasil positif dari Persib sekaligus menjaga keangkeran stadion yang terletak di Kota Parepare itu.
Baca Juga : Tavares Harap Bisa Beri Kado Ulang Tahun 109 Tahun PSM Dengan Menang Lawang Kediri
Berikut Head To Head PSM Makassar versus Persib Bandung di 5 Pertemuan Terakhir.
– Liga 1 2021 (22/2/2022) PSM Makassar 0-2 Persib Bandung
– Liga 1 2021 (2/10/2021) Persib Bandung 1-1 PSM Makassar
Baca Juga : 109 Tahun PSM Makassar, Deretan Mantan Pemain Beri Ucapan
– Liga 1 2019 (22/12/2019) Persib Bandung 5-2 PSM Makassar
– Liga 1 2019 (18/8/2019) PSM Makassar 3-1 Persib Bandun
– Liga 1 2018 (24/10/2018) PSM Makassar 1-0 Persib Bandung