Selasa, 03 Oktober 2023 20:07

Gurutta Institute Bakal Gelar Workshop Pendidikan, Hadirkan Narasumber Andal

Gurutta Institute Bakal Gelar Workshop Pendidikan, Hadirkan Narasumber Andal

ABATANEWS, PINRANG — Lembaga pendidikan dan pelatihan, Gurutta Institute akan menggelar workshop pendidikan, pada 21 Oktober mendatang, yang berpusat di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Pinrang.

Bertajuk ‘Solusi dan Tantangan Pendidikan 5.0; Mengintegrasikan Teknologi Canggih dalam Kurikulum Merdeka’, Gurutta Institute akan menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya.

Ialah Muhammad Alimka, Duta Teknologi Kemenristekdikti 2022.

Baca Juga : Gurutta Institute Sukses Gelar Workshop Pendidikan Berbasis Teknologi

“Workshop ini merupakan upaya untuk merancang langkah-langkah strategis yang tepat untuk memastikan pendidikan yang relevan dan berkualitas di masa depan,” kata Dewan Pembina Gurutta Institute, Ilham Nur, dalam keterangan tertulisnya, pada Selasa (3/10/2023).

Manager Gurutta Institute, Ervian Ramlan mengatakan, workshop ini mengajak para pelaku pendidikan untuk ikut berpartisipasi. Terkhusus guru-guru di semua tingkatkan pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga pesantren.

“Kami sediakan kuota hingga 200 orang. Dan terpenting, workshop yang akan kami adakan nantinya itu gratis atau tidak dipungut biaya,” jelasnya.

Baca Juga : Gurutta Institute Sukses Gelar Workshop Pendidikan Berbasis Teknologi

Sementara itu, Ketua Panitia Workshop Pendidikan, Ahmad Alamsyah menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk Menghadirkan Pendidikan yang Relevan.

“Jadi workshop ini diharapkan bagaimana memastikan siswa bisa diberikan akses dan peluang untuk belajar dengan menggunakan teknologi canggih yang relevan dengan dunia nyata, dan mempersiapkan mereka untuk tuntutan masa depan,” terangnya.

Penulis : Azwar
Komentar