Minggu, 17 Maret 2024 17:01

Gratis! Ini Link Streaming Final All England 2024: Melihat Jojo, Ginting, dan Fajar/Rian Naik Podium

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto. (Foto: PBSI)
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto. (Foto: PBSI)

ABATANEWS, JAKARTA — Final All England 2024 akan dimulai pukul 17.00 WIB. Bagi yang ingin menyaksikan via streaming dan gratis, bisa mengakses link di akhir artikel ini.

Pada partai puncak yang dimulai sore hingga petang, ada 3 wakil Indonesia yang akan berlaga dari 2 sektor.

Khusus di sektor tunggal putra, sejarah kembali diukir setelah 30 tahun lamanya. Malam nanti, akan ada tunggal putra Indonesia yang jadi juara, setelah sebelumnya terjadi pada tahun 1994.

Baca Juga : Tumbangkan Shi Yu Qi, Indonesia Back to Back Final Kejuaraan Bulutangkis Asia

Sementara di sektor ganda putra, Fajar Alfian/Muh Rian Ardianto memburu target khusus. Yakni mempertahankan tradisi juara sektor ganda putra sejak tahun 2016 dan sekaligus mempertahankan juara yang diraihnya pada ajang yang sama tahun lalu.

Berikut jadwal final All England 2024 yang dimulai pukul 17.00 WIB:

– Ganda Putri – Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan)

Baca Juga : Final All England 2024 yang Bersejarah Buat Bulutangkis Indonesia

– Tunggal Putri – Akane Yamaguchi (Jepang) vs Carolina Marin (Spanyol)

– Tunggal Putra – Anthony Sinisuka Ginting" href="https://abatanews.com/tag/anthony-sinisuka-ginting/">Anthony Sinisuka Ginting vs Jonatan Christie

– Ganda Campuran – Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Baca Juga : Link Final France Open 2023: Bagas/Fikri Lawan Andalan Denmark, Jojo vs Li Shi Feng

– Ganda Putra – Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Untuk yang ingin menyaksikan seluruh pertandingan di atas bisa mengakses link ini: LINK ALL ENGLAND.

Tata cara:
– Klik ‘Badminton’ yang ada di bagian tengah kiri
– Pilih ‘Court’ atau ‘Court 1’
– Klik tombol play yang ada di layar utama
– Selamat menyaksikan

Penulis : Wahyuddin
Komentar