ABATANEWS, MAKASSAR — Kabar tentang kepindahan Muslimin Bando ke PAN sudah hampir final. Sekretaris Golkar Sulsel, Marzuki Wadeng bahkan menyebut, Bupati Enrekang yang juga merupakan Ketua Golkar Enrekang itu akan mengumumkan pengunduran dirinya pada Rabu (20/9/2023) besok.
“Infonya A1 (valid),” kata Marzuki, kepada wartawan, pada Selasa (19/9/2023).
Kata Marzuki, Muslimin akan mengumumkan pengunduran diri sekaligus mendeklarasikan diri bergabung ke partai lamanya, PAN.
Baca Juga : Empat Pimpinan DPRD Makassar Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Menurut Marzuki, gelagat Muslimin yang tidak sreg lagi di Golkar sudah mulai tampak. Khususnya, dalam agenda kepartaian.
“Yang selalu diutus untuk hadir di acara partai itu selalu anggotanya,” ucapnya.
Selain itu, lanjut Marzuki, jumlah bacaleg Golkar untuk DPRD Enrekang juga tidak penuh. Dari yang maksimalnya 30 orang, justru cuma 29 orang bacaleg.