Kamis, 30 November 2023 18:12

Gencatan Senjata Israel-Hamas Diperpanjang Lagi Sehari

Gencatan Senjata Israel-Hamas Diperpanjang Lagi Sehari

ABATANEWS.COMIsrael dan Hamas kembali memperpanjang masa gencatan senjata. Ini sudah kedua kalinya kedua pihak memperpanjang masa gencatan senjata sejak konflik 7 Oktober lalu.

Pertama, kedua pihak bersepakat melakukan gencatan senjata selama 4 hari pekan lalu. Lalu diperpanjang selama dua hari pada 27 November hingga 29 November.

Hari ini (30/11/2023), sekitar pukul 07.00 waktu setempat, akhirnya mereka mengumumkan masa perpanjangan gencatan senjata lagi. Namun, waktu yang disepakati cuma 24 jam atau hingga Jumat (1/12/2023) besok.

Baca Juga : Zainul Maarif Mundur Sebagai Dosen di Unusia Imbas Bertemu Presiden Israel

“Gencatan senjata akan berlanjut mengingat upaya para mediator untuk melanjutkan proses pembebasan sandera, dan bentuk patuhi ketentuan perjanjian,” bunyi pernyataan militer Israel (IDF) seperti dikutip Al Jazeera, pada Kamis (30/11/2023).

Hal itu juga disampaikan oleh Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Qatar, Majed Al Ansari.

“Pihak Palestina dan Israel mencapai kesepakatan untuk memperpanjang gencatan senjata kemanusiaan di Jalur Gaza selama satu hari tambahan dengan kondisi yang sama sebelumnya,” kata Majed Al Ansari dalam sebuah pernyataan, dilansir AFP.

Baca Juga : Mahkamah Internasional Putuskan Pendudukan Israel di Palestina Ilegal, Perintahkan Hentikan Aktivitas

“Yaitu, gencatan senjata dan masuknya bantuan kemanusiaan dalam kerangka mediasi bersama Qatar,” lanjutnya.

Penulis : Azwar
Komentar
Berita Terbaru