Jumat, 28 Februari 2025 19:03

FTV Azab Pengoplos BBM Viral, Netizen Kaitkan dengan Kasus Korupsi Pertamina

Cuplikan sinetron azab pengoplos BBM. (Foto: Instagram @lambe_turah)
Cuplikan sinetron azab pengoplos BBM. (Foto: Instagram @lambe_turah)

ABATANEWS, JAKARTA – Publik tengah dihebohkan dengan kasus korupsi sejumlah petinggi PT Pertamina. Dalam kasus ini, para tersangka diduga melakukan pengoplosan pada BBM jenis Pertamax.

Seiring dengan disorotnya kasus ini, cuplikan video sinetron atau FTV lawas yang menceritakan tentang azab pengoplos BBM di salah satu stasiun TV swasta kembali viral. Cuplikan tersebut menampilkan hukuman mengerikan bagi pelaku pengoplos BBM.

Cuplikan sinetron tersebut viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah. Sinetron tersebut mengisahkan tentang sepasang suami istri yang nekat menjual bensin oplosan kepada warga di sekitar rumahnya agar mendapat keuntungan lebih besar.

Baca Juga : Patung Penyu Rp15,6 M di Sukabumi Rusak, Ternyata Berbahan Kardus

Para pengendara yang menggunakan BBM oplosan mengalami kendala karena mesin kendaraan mereka menjadi tidak nyaman saat digunakan. Penjual bensin oplosan itu ketahuan oleh polisi. Namun, mereka memilih kabur dan bersembunyi untuk menghindari hukuman.

Pada akhirnya, suami istri tersebut berakhir meninggal secara tragis. Mereka meninggal tenggelam di dalam drum minyak ketika sedang mengoplos BBM, tersambar petir, keranda terbakar hingga liang lahat mengeluarkan bensin dan bau menyengat.

Tak berhenti sampai disitu, kuburan pelaku juga tiba-tiba terbakar saat jasadnya dikebumikan. Warga yang mengantarkan jenazah ketakutan dan berlarian untuk menyelamatkan diri.

Baca Juga : Viral Warga di Blitar Salat Tarawih Cepat, 23 Rakaat Selesai 10 Menit

Sontak, cuplikasi sinetron tersebut langsung mengundang beragam komentar dari netizen. Bagi sebagian netizen, cerita dalam sinetron tersebut kini bukan lagi sekedar kisah fiktif.

Tak sedikit netizen menyebut jika FTV tersebut menyindir kasus yang belakangan ini sedang ramai diperbincangkan masyarakat. Netizen juga menilai bahwa sinetron azab sejatinya adalah kritik sosial yang sering luput dari perhatian masyarakat.

“Ternyata film azab adalah The Simpson versi Indonesia,” tulis akun @fah***.

Baca Juga : Viral Sampah Berserakan di Pantai Ancol, Pihak Pengelola Buka Suara

“Lagi nyindir siapa sih ini?,” tulis akun @gag***.

“Mungkin pihak produser ingin menyampaikan keluh kesah tentang kasus ini sebelumnya tapi gak bisa secara langsung. Jadilah ini bahannya,” tulis akun @fun***.

“Sepertinya penulis naskahnya udah curiga sama kasus ini, cuma beraninya nyindir lewat sinetron aja, tapi gak ada yg percaya waktu itu,” tulis akun @ern***.

Baca Juga : Usai Rugikan Negara Rp 193,7 Triliun, Pertamina Hanya Minta Maaf dan Janji Perbaiki Pelayanan

“Bisa jadi film azab ini ada clue dari sekitar kita terutama kasus di Indonesia,” tulis akun @dia***.

“Koruptor gak akan takut akan azab. Mereka takutnya gak punya uang,” tulis akun @ant***.

“Semoga benar matinya nanti azab. Di hisab mulai dari nol ya,” tulis akun @zya***.

Penulis : Nidi
Komentar