Rabu, 09 Februari 2022 21:06

FK Borac, Klub Bola Asal Bosnia Kontrak Tiga Pemain Asal Indonesia

FK Borac Kozarska Dubica asal Bosnia resmi mengoktrak tiga pemain muda asal Indonesia. (Foto: Instagram/fcborak1936)
FK Borac Kozarska Dubica asal Bosnia resmi mengoktrak tiga pemain muda asal Indonesia. (Foto: Instagram/fcborak1936)

ABATANEWSFK Borac Kozarska Dubica, klub asal Bosnia yang menjadi kontestan kompetisi kasta kedua Bosnia Herzegovina resmi mengoktrak tiga pemain muda asal Indonesia. Ketiga adalah Naufal Khairullah Alif Winarno, Ronal Sesmot, dan Nuryufa.

Pengumuman bergabungnya tiga talenta muda Indonesia ini diumumkan melalui akun instagram klub @fkborac1936, pada Rabu 9 Februari 2022.

“Hari ini kami menerima 3 pemain baru dari Indonesia untuk musim 2021/2022. Naufal Khairullah Alif Winarno, Ronal Sesmot, Nur Yufa. Selamat datang di Klub Borac Kozarska Dubica.” tulis klub dalam unggahannya.

Baca Juga : Berikut Hasil Drawing Cabor Sepak Bola dan Futsal PON Aceh-Sumatera Utara, Sulsel di Grup A

Nama Naufal memang tak banyak disebut di tanah air, sebab belum pernah bermain untuk klub Tanah Air. Ia memulai karier di UCAM Indonesia Football Academy, akademi sepakbola asal Spanyol yang berada di Indonesia. Naufal menempati posisi bek sayap kanan.

Seperti halnya Naufal, Nur Yufa juga asing di telinga pecinta sepakbola Indonesia. Sebab, selama ini ia bermain di Eropa sejak usia muda.

Yufa beroperasi sebagai bek tengah itu, sudah lebih dulu bermain di klub Bosnia itu yaitu FK Zeljeznicar. Pada akhirnya bergabung dengan FK Borac.

Baca Juga : Argentina Juara Copa America 2021

Sementara Ronal Setmot yang merupakan pemain asal Papua yang sudah sering bermain di sejumlah klub Tanah Air. Pemain berusia 27 tahun itu tercatat sudah pernah membela Persidafon Dafonsoro, Persiram Raja Ampat, Persipura Jayapura, dan Mitra Kukar. Ronal juga sempat membela Tim PON Papua pada 2012.

Mereka menambah dereten pemain Indonesia yang berlaga di luar negeri. Sebelumnya ada Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, Bagus Kahfi, dan nama lain.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar