ABATANEWS, JAKARTA – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan pertemuan dengan pihak Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belanda (KNVB). Dalam pertemuan tersebut terjalin sejumlah kerja sama dengan Asosiasi sepakbola asal Belanda itu.
Salah satu bentuk kerja sama PSSI dan KNVB, yakni adanya peluang Timnas Belanda bertemu dengan Timnas Indonesia pada laga persahabatan. Laga itu direncakan berlangsung di Indonesia.
“Bertemu Sekjen Federasi Sepak Bola Belanda atau KNVB, Gijs de Jong. Kami berdiskusi tentang rencana kerja sama beberapa program antara PSSI dan KNVB,” ujar Erick dalam keterangannya di media sosial Instagram dikutip Kamis (16/5/2024).
Baca Juga : Ada Ivar, Justin Hingga Rafael, Ini Daftar Sementara Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF
“Pertama, PSSI dan KNVB ingin membuat program pembinaan untuk grassroots sepak bola Indonesia. Kami sepakat mengagendakan kedatangan Timnas Belanda,” sambung Erick Thohir.
Erick mengaku, bukan hanya Timnas senior yang akan diagendakan melakukan uji coba antara Belanda dan Indonesia. Melainkan Timnas kelompok umur hingga Timnas Wanita.
“Dari senior, junior hingga timnas perempuan. Mereka akan datang secara bergantian di setiap tahun serta membuat program yang bisa meningkatkan kualitas liga dari segi manajemen,” ucap Erick menambahkan.