Senin, 25 Maret 2024 14:02

Dispora Provinsi Gorontalo Gelar Seleksi Pertukaran Pemuda 2024

Dispora Provinsi Gorontalo Gelar Seleksi Pertukaran Pemuda 2024

ABATANEWS, GORONTALO – Dinas Pemuda dan Olahraga akan melakukan seleksi calon peserta pertukaran pemuda antara provinsi (PPAP) tahun 2024, Senin (25/3/2024).

Kementrian pemuda dan olahraga melalui deputi bidang pengembangan pemuda, bersinergi dengan pemerintah daerah akan menyelenggarakan pertukaran pemuda antara provinsi (PPAP) tahun 2024.

Kegiatan PPAP ini merupakan kegiatan kepemudaan yang strategis dan unggulan untuk bisa dilakukan secara kolaboratif lintas sectoral atau lintas kementrian, termasuk dengan BUMN, BUMD dan berbagai pihak swasta yang terkait serta Lembaga lainnya.

Baca Juga : Pemprov Gorontalo Gelar Coaching Clinic untuk Tingkatkan Penilaian Maturitas SPIP Terintegrasi

Kegiatan PPAP tahun 2024 ini, mengambil tema “Pemuda Maju Raih Indonesia Emas 2045”. Melalui tema tersebut diharapkan dapat mendorong indeks Pembangunan pemuda di provinsi penempatan tersebut untuk menghasilkan banyak entrepreneur muda juga mendorong penyelesaian masalah-masalah kepemudaan di domain yang ada direncana aksi daerah.

Selain itu, nilai-nilai luhurkehidupan berbangsa dan bernegara dikalangan pemuda di Indonesia dapat terwujud. Proses pertukaran kekayaan sosial budaya bangsa serta semangat toleransi dan saling peduli dari masing-masing pemuda yang terlibat dalam kegiatan PPAP dapat diimplementasikan diseluruh provinsi di Indonesia.

Kepala bidang (Kabid) Pemuda, Dispora Gorontalo, Yusnan Ahmad mengharapkan melalui kegiatan PPAP tersebut karakter pemuda Indonesia yang mandiri, unggul dan berdaya saing sekaligus berjiwa kepeloporan, peduli dan kesukarelawanan sosial dengan semangat gotong royong dalam bingki kearifan local yang hidup, tumbuh dan berkembang di Masyarakat.

Baca Juga : KPU Gorontalo Gelar Rapat Pleno Terbuka Perhitungan PSU Untuk Calon Anggota DPRD

“Bidang-bidang yang diuji dalam proses seleksi pertukaran pemuda antar negara yakni pertama, pengembangan pemuda/Masyarakat, kedua, bidang wawasan kebangsaan, ketiga, bidang agama/karakter, keempat, bidang psikologi/keprbadian, kelima, Bahasa inggris, keenam, kemampuan komunikasi, ketujuh, bidang seni budaya, kedelapan, bidang akademik/tes potensi akademik. Kelengkapan administrasi diterima oleh panitia pusat pada tanggal 15 Mei 2024”.

Ia juga menjelaskan bahwa Dispora provinsi Gorontalo, lewat bidang pemuda, pekan ini rencananya akan mengundang kabupaten/kota untuk membahas sejumlah hal. Pertama, kesiapan waktu pelaksanaan kabupaten/kota melakukan seleksi. Kedua, setelah kabupaten kota melakukan seleksi akan di tindak lanjuti provinsi yang akan melakukan seleksi. Dan yang ketiga menyangkut kuota hasil seleksi masing-masing kabupaten kota karena provinsi secara total akan menerima 40 peserta se-kabupaten/kota yg akan di seleksi di tingkat provinsi.

Penulis : Azwar
Komentar
Berita Terbaru