ABATANEWS, MAKASSAR – Tim dari Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar berhasil mengevakuasi ular sanca sepanjang 5 meter. Evakuasi tersabut dilakukan usai adanya laporan dari warga di Kelurahan Manggala, Kecamatan Manggala, Makassar, Kamis (15/6/2023).
Kasi Rescue Damkar Makassar Idam mengatakan ular tersebut pertama kali muncul dari dalam pipa air milik PDAM Kota Makassar. Ular tersebut muncul sekitar pukul 00.45 Wita dan ditemukan warga saat melintas.
“Petugas yang menerima laporan kemudian bergerak ke lokasi dan mengevakuasi ular. Proses evakuasi ular sanca melibatkan 10 orang personel,” kata Idam.
Baca Juga : Tingkatkan Kapasitas Petugas, Damkarmat Makassar Bersama Kemendagri Gelar Diklat 70 Jam
Ia menjelaskan, proses evakuasi oleh Tim Damkar Makassar berjalan cukup alot. Pasalnya, ular tersebut berada dalam pipa sehingga sulit untuk dikeluarkan.
Alhasil, pihaknya hanya menarik ular tersebut agar bisa keluar. Selain itu, tim juga menyemprotkan air melalui Mobil Damkar Makassar agar ular bisa melepaskan lilitannya.
“Setelah upaya-upaya yang dilakukan, akhirnya ular itu bisa dievakuasi. Kita himbau warga yang menemukan hewan berbahaya atau buas untuk tak panik dan segera hubungi 112 unit rescue,” Imbuhnya.