ABATANEWS, LUWU UTARA — Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani membuka secara resmi Workshop audio soundsistem yang diadakan oleh asosiasi musik dan rumah produksi (AMUNISI) Luwu Utara, di Lapangan Sepak Bola Subiantori, Desa sukamaju, Kecamatan sukamaju, Sabtu (26/02/2022).
Indah menyampaikan bahwa penggiat Sosial budaya seperti AMUNISI Luwu Utara mendapat perhatian tersendiri dari Pemda dan itu tertuang dalam RPJMD.
Beberapa tahun terakhir akibat pandemi Covid-19, salah satu yang begitu merasakan dampaknya adalah penggiat sosial budaya termasuk AMUNISI Luwu Utara. “Dan ini menjadi perhatian tersendiri Pemda untuk kembali membangkitkannya,” ujar IDP akronim nama Bupati Indah.
Baca Juga : Perigati Hari Pahlawan, Bupati Indah Silaturahmi Dengan LVRI Kabupaten Luwu Utara
Di pertemuan ini tak lupa Bupati Indah mengingatkan kepada rekan AMUNISI, untuk selalu mentaati protokol kesehatan Covid-19 agar tetap dapat berkegiatan.
“Tidak dilarang, tapi teman-teman harus komitmen memegang dan menerapkan protokol kesehatan di setiap aktivitas, minimal penggunakan masker tetap di terapkan sehingga dari ini kita harap hadirnya kebangkitan perekonomian bagi teman-teman penggiat sosial budaya,” pesannya.
Bupati Indah berharap melalui warkshop audio soundsistem yang digelar ini dapat lebih meningkatkan kemampuan para penggiat musik.
Baca Juga : Bupati Luwu Utara Ajak Pemuda Berperan Aktif Wujudkan Indonesia Emas 2045 di Peringatan Sumpah Pemuda
Selain menggelar workshop audio soundsistem, dalam kegiatan ini para pengurus AMUNISI Luwu Utara juga mengadakan vaksinasi bagi masyarakat sekitar bekerja sama dengan Pemda Luwu Utara, Polri serta TNI.