ABATANEWS, MAKASSAR – Bagi kamu yang belum memiliki rencana untuk menghabiskan masa libur Lebaran. Tak ada salahnya untuk berkunjung ke Malino, di Kabupaten Gowa, Sulsel.
Tempat wisata satu ini, menjadi salah satu alternatif bagi masyarakat di wilayah Makassar, Gowa dan sekitarnya untuk menghabiskan masa libur. Apalagi, jaraknya tidak terlalu jauh lantaran hanya membutuhkan 2 sampai 3 jam perjalanan darat dari Kota Makassar.
Di Malino sendiri, ada banyak tempat wisata yang bisa anda kunjungi sekaligus menyegarkan mata. Apa saja itu, simak 7 tempat wisata di Malino yang patut anda kunjungi.
Baca Juga : Petani di Kabupaten Gowa Ditemukan Tewas, Ada Luka Gorok Dileher
– Hutan Pinus
Objek Wisata di Malino ini biasa dijadikan sebagai tempat segala fungsi. Mulai dari berkemah, foto prewedding, atau sekedar bersantai bareng keluarga. Di hutan Pinus, juga menyediakan berbagai hiburan seperti adanya penyewaan kuda untuk ditunggangi.
Hutan pinus dengan tinggi yang jugaa berjajar diantara bukit dan lembah memang memberi sensasi liburan tersendiri. Di sekitar hutan ini ada jalan menanjak yang berkelok dan melintas diantara deretan pegunungan dan juga lembah.
Baca Juga : Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023
Kalau dilihat dari kejauhan maka pemandangan ini juga akan terlihat indah seperti halnya lukisan alam. Jalanan yang dilewati pengunjung menjadi pengalaman menyegarkan.
– Air Terjun Takapala
Air Terjun Takapala menawarkan kawasan hijau yang segar. Di kawasan ini, anda bisa menikmati adanya pemandangan Air Terjun Takapala yang memberi sensasi segar dan sejuk.
Baca Juga : Tim Sar Gabungan Temukan Perempuan yang Tenggelam di Sungai Je’neberang
Sementara di bawah air terjun ini pengunjung bisa bermain dan menikmati bagaimana percikan air dari air terjun. Biaya tiket hanya sebesar Rp. 2000 saja per orang dan ada fasilitas warung yang menjual makan.
– Lembah Biru
Lembah Biru merupakan destinasi wisata berupa pemandian yang menyuguhkan pemandangan alam luar biasa. Di mana pemandangan epik tersebut berasal dari pegunungan dan hutan pinus yang mengelilingi lembah.
Baca Juga : Perempuan di Gowa Diduga Bunuh Diri dengan Loncat ke Sungai Je’neberang
Biasanya Lembah Biru digunakan sebagai tempat pemandian oleh para wisatawan guna menyegarkan badan setelah sekian lama di perjalanan. Selain menikmati pemandiannya, terdapat pula beragam permainan mulai dari helium stick, water towe, titanic, hingga spider yang bisa dinikmati oleh para pengunjung.
– Gunung Gamping
Sepanjang perjalanan di Malino, pastinya anda akan menjumpai pegunungan kapur yang berdiri kokoh. Misalnya saja Gunung Gamping, yang letaknya tak jauh dari pusat kota.
Baca Juga : Terjebak di Reruntuhan Bangunan, 3 Orang jadi Korban Longsor di Gowa
Bila ditengok dari penampilannya, Gunung Gamping tampak begitu menawan dan eksotis. Apalagi dengan beragam tanaman tropis di sekelilingnya, menjadikannya begitu menakjubkan untuk dikunjungi.
– Air Terjun Lembanna
Destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi berikutnya ketika berada di Malino yakni Air Terjun Lembanna. Bisa dibilang jika tempat tersebut merupakan destinasi wisata alam terbaik yang ada di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, khususnya Malino.
Baca Juga : Ganjar dan Istri Ikuti Ajang Friendship Run 2022 di Makassar
Meskipun air terjun ini lebih tinggi, namun aliran airnya tidak akan membahayakan para pengunjung untuk berenang di dalamnya. Untuk bisa menjangkau Air Terjun Lembanna ini, diperlukan usaha yang cukup keras lantaran tempatnya yang berada di dalam hutan.
Namun Anda tak perlu khawatir, karena keringat yang telah bercucuran tersebut akan terbayarkan dengan pemandangannya yang begitu memukau. Bila tertarik menginap, Anda bisa mendirikan tenda di sekeliling air terjun bersama dengan kawan.
– Malino Highland
Baca Juga : Ketuk Palu, Makassar Tuan Rumah APEKSI 2023
Tempat wisata berikutnya adalah di Malino Highland. Tempat ini merupakan destinasi wisata kebun teh dan dikelola oleh korporasi Malindo Highlands.
Menjadi tempat wisata termegah dan disebut sebagai tempat landmark dunia. Pengunjung bisa berkendara menyusuri jalan yang membelah kebun teh dengan luas 200 hektar sambil menikmati kesejukan udara yang ada di kawasan ini.
Tak hanya itu, di Malino Highland ini juga terdapat kebun binatang dengan beberapa hewan atua satwa langka serta kebun bunga yang cantik dan menarik. Untuk sampai di tempat wisata ini, pengunjung bisa dengan mudah menjangkaunya.
Baca Juga : Danny Sebut Muhibah Budaya Jalur Rempah 2022 Sarat Sejarah
Hal ini karena lokasi ini memang termasuk lokasi yang strategis dan bisa dijangkau dengan semua jenis kendaraan baik itu roda dua ataupun roda empat. Malino Highland bisa dijangkau dengan waktu tempuh sekitar 2.5 jam dari kota Makassar.