Minggu, 03 November 2024 16:23

Besok Bakal Ada Demo di Depan Istana, Minta Fufufafa Ditangkap

Besok Bakal Ada Demo di Depan Istana, Minta Fufufafa Ditangkap

ABATANEWS, JAKARTA — Sejumlah organisasi kemasyarakatan Islam akan kembali ke jalan untuk memperingati Aksi 411 dalam sebuah demonstrasi di depan Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Senin (4/11/2024) besok.

Aksi kali ini bukan sekadar reuni, tetapi membawa beberapa tuntutan signifikan, termasuk di antaranya permintaan agar Presiden Joko Widodo diadili dan pelaku di balik akun media sosial kontroversial, Fufufafa, ditangkap.

Koordinator aksi, Buya Husein, menyampaikan bahwa Front Persaudaraan Islam (FPI), PERSADA 212, dan GNPF Ulama akan hadir bersama para jawara dari Jabodetabek. Kehadiran mereka juga akan didampingi oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari aktivis emak-emak, pemuda, hingga mahasiswa.

“Tema utama yang diangkat adalah adili Jokowi dan tangkap pemilik akun Fufufafa,” kata Husein, kepada wartawan, pada Ahad (3/11/2024).

Aksi ini dijadwalkan mulai pada pukul 13.00 WIB, dengan massa berkumpul di sekitar kawasan Istana untuk menyuarakan aspirasi mereka.

Aksi 411 sendiri berakar pada pergerakan besar yang terjadi pada 4 November 2016. Pada saat itu, massa menuntut keadilan terhadap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) terkait pernyataannya yang menyinggung Alquran surat Al-Maidah Ayat 51.

Gerakan tersebut dimotori oleh GNPF MUI, FPI, dan ormas Islam lainnya, yang kemudian berkembang menjadi serangkaian aksi masif seperti Aksi 2 Desember 2016 dan Aksi 21 Februari 2017, atau yang dikenal sebagai Aksi 212.

Penulis : Azwar
Komentar