Jumat, 28 Oktober 2022 16:08

Bertemu Ketua Demokrat Sulsel, Relawan Usul Duet Anies-AHY

Sejumlah simpul relawan Anies Baswedan di Sulsel menemui Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah di rumah jabatan Wakil DPRD Sulsel, Jalan Abdullah Daeng Sirua, pada Jumat (28/10/2022).
Sejumlah simpul relawan Anies Baswedan di Sulsel menemui Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni'matullah di rumah jabatan Wakil DPRD Sulsel, Jalan Abdullah Daeng Sirua, pada Jumat (28/10/2022).

ABATANEWS, MAKASSAR – Sejumlah simpul relawan Anies Baswedan di Sulsel menemui Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah di rumah jabatan Wakil DPRD Sulsel, Jalan Abdullah Daeng Sirua, pada Jumat (28/10/2022).

Kehadiran relawan sebagai bentuk dukungan, agar terciptanya duet Anies Baswedan dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Pilpres 2024 mendatang.

Pertemuan diawali dengan diskusi santai yang berlangsung kurang lebih 1 jam, yang dihadiri oleh puluhan relawan yang mewakili 16 simpul relawan di Sulsel.

Baca Juga : MPR RI Akan Hubungi Anies dan Ganjar untuk Pastikan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

Diwawancarai usai pertemuan, Sekretaris Jenderal Relawan Relawan Anies Baswedan Bagian Indonesia Timur (Relabatin), Nur Hasan menjelaskan, relawan di Sulsel merespons baik isu pasangan Anies-AHY.

“Sekiranya ini direstui oleh Allah SWT untuk berpaket,” kata Hasan.

Ia menyatakan, pertemuan ini merupakan yang kedua. Sebelumnya, relawan juga telah bertemu dengan Partai NasDem Sulsel.

Baca Juga : Mimpi Marshel Jadi Pejabat Publik Sirna, Riza Patria Mundur dari Pilkada Tangsel

Lebih jauh, Hasan juga menegaskan, bukan cuma mengupayakan Anies menjadi Presiden, tetapi juga akan ikut membantu partai pengusung Anies untuk bisa meraih suara pada Pileg 2024 mendatang.

“Berdasarkan informasi dari tim 5 (internal relawan), paket Anies-AHY itu cukup kuat,” katanya.

“Tentunya kami berharap, mudah-mudahan Anies-AHY ini jadi berpaket pada Pilpres 2024 yang akan datang,” pungkasnya.

Baca Juga : PDIP Akan Umumkan Duet Anies-Rano di Pilgub Jakarta Siang Ini

Sementara itu, Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah menjelaskan, untuk saat ini, Anies dianggap sebagai sosok yang punya visi sama dengan Demokrat. Makanya, duet Anies-AHY dianggap sangat tepat.

“Saat ini, kami mau ada perubahan. Kami tidak mau melanjutkan rezim yang menurut kami, itu salah dalam mengelola negara,” terangnya.

Ulla—sapaan akrab Ni’matullah— menilai, pengalaman Anies saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta 2017-2022, punya performa yang sangat baik.

Baca Juga : Jokowi Disambut Surya Paloh, Anies Kenakan Batik Saat Hadiri Kongres III NasDem

“Saya kira, satu-satunya pilihan yang masuk akal bagi kami di Demokrat adalah bekerja sama dan bergandengan tangan dengan Anies dan partai yang mendukungnya,” tegas Wakil Ketua DPRD Sulsel itu.

Belum lagi, Anies-AHY disebut sebagai duet yang saling melengkapi. Anies dianggap sebagai figur yang memiliki pengalaman dan wawasan yang mumpuni.

“Didampingi dengan figur muda, ketua partai, yang juga memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Saya kira kita bisa berharap banyak, bangsa ini ke depan bisa diurus lebih baik,” tegas Ulla.

Baca Juga : Anies Diharap Jadi Anggota untuk Diusung Pilgub Jakarta, PDIP: Kader Saja Berkhianat, Apalagi Bukan

Ia pun mengakui, pertemuannya dengan relawan ini sudah disampaikan ke DPP Demokrat.

Penulis : Sutrisno
Komentar