ABATANEWS, MAKASSAR – Asisten I Bidang Pemerintahan Pemerintah Kota Makassar, Muhammad Yasir ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Makassar.
Hal itu diungkapkan oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan ‘Dannny’ Pomanto di Balaikota Makassar, pada Senin (18/4/2022).
Baca Juga : Viral, Satpol PP Kejar Para Kospley Super Hero hingga Hulk Pilih Pasrah
“Sebentar saya tandatangani pemberhentian sementara dan mengangkat saudara Yasir sebagai Plt Satpol,” ucap Danny kepada wartawan.
Yasir akan menggantikan Iqbal Asnan yang kini ditahan karena kasus dugaan pembunuhan berencana terhadap mantan pegawai Dinas Perhubungan Kota Makassar Najamuddin Sewang.
Danny beralasan, Yasir yang sudah punya pengalaman yang banyak di birokrat, dianggap layak untuk memimpin Satpol PP saat ini.
Baca Juga : Satpol PP Bersama Camat Tallo Patroli PKL Liar yang Gunakan Bahu Jalan
“Kejadian ini memberi kita pelajaran, harus ada pembinaan terhadap seluruh ASN, petugas lain seperti perhubungan dan satpol. Yasir harus membina Satpol PP, harus menyebarkan kebaikan yang lebih baik dari sebelumnya,” jelas Danny.
Dengan adanya kasus ini, ia tak menampik, hal itu berdampak pada citra instansi Pemerintahan Kota Makassar.
“Kita buktikan satpol PP dengan cinta yang benar, dia akan membuat Makassar jauh lebih baik,” pungkas Danny.