ABATANEWS, MAKASSAR – Partai Gelora melanjutkan konsolidasi kader. Kali ini di Sulawesi Selatan.
Ada tiga daerah yang disambangi langsung oleh Ketua Umum Partai Gelora, yakni Makassar, Parepare, dan Palopo.
Pada Jumat (24/2/2023), Anis Matta sempat melakukan diskusi dengan awak media, di Hotel The Rinra, Jalan Metro Tanjung Bunga. Lalu, dilanjutkan dengan temu kader di Celebes Conventions Center (CCC).
Baca Juga : Kiai dan Ulama se-Depok Siap Antarkan Partai Gelora ke Senayan Hingga Menangkan Prabowo-Gibran
Sekretaris DPW Gelora Sulsel Mudzakkir Ali Djamil mengatakan, konsolidasi di Sulsel juga menjadi tolak ukur kekuatan bacaleg Gelora.
“Jadi setiap caleg Gelora kita minta membawa kadernya minimal 200 orang. Dari situ kita bisa mengukur kekuatannya,” kara Muda sapaan akrab Muzakkir kepada wartawan di The Rinra Hotel, Jumat (24/2/2023).
Muda mengatakan, khusus Senayan, Gelora Sulsel mendorong beberapa bacaleg potensialnya. Mulai dari Ketua DPW Syamsari Kitta, beberapa kader di daerah termasuk dirinya sendiri.
Baca Juga : Partai Gelora Dukung Gibran Jadi Cawapres Dampingi Prabowo
“Jadi kita optimis bisa mendapat 1 kursi di Dapil Sulsel 1,” katanya.
Soal capres, Muda mengatakan, partainya mendorong Ketum Anis Matta di Pilpres 2024. Menurutnya, Anis cukup pantas untuk memimpin bangsa ini.
“Coba lihat, di survei-survei itu nama Anis Matta menembus papan tengah, padahal kita belum bergerak. Banyak ketum partai yang lama itu kalah pak,” ujarnya.
Baca Juga : Sekjend Gerindra Sambangi Kantor Partai Gelora untuk Kuatkan Koalisi
Anis kata Muda, di Pemilu 2024 tak lagi maju sebagai caleg. Ia mendorong anak-anaknya di parlemen. Anis fokus membesarkan partai.
“Tetapi kita masih mengalir ini. Kita juga belum tahu ke depan pemilu ini masih sistem terbuka atau sudah tertutup,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Umum Partai Gelora Indonesia, Anis Matta mengungkapkan harapan dan langkah strategis untuk Indonesia di masa depan.
Baca Juga : Partai Gelora Jadwalkan Deklarasi Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Hal itu disampaikan Anis saat diskusi dengan awak media yang mengusung tema “Menakar Peluang Indonesia Menjadi Negara Superpower Baru Dunia”.
Anis Matta yang digadang sebagai Capres dari Partai Gelora mengungkapkan langkah pertama yang akan dia tempuh ketika ditakdirkan menjadi Presiden Indonesia.
“Kalau saya jadi presiden, yang pertama akan saya lakukan adalah mengkonsolidasi elit. Elit ekonomi, elit militer dan elit politik. Karena ancaman paling besar kita saat ini adalah ancaman perpecahan,” ungkap Anis.
Baca Juga : Partai Gelora Makassar Tawarkan Mayoritas Calon Legislatif Dari Generasi Milenial
Diskusi dengan awak media di Makassar ini menjadi agenda kedua Anis Matta di Makassar. Anis juga akan melakukan konsolidasi dengan 5000 kader Gelora di CCC.
Anis Matta melakukan agenda roadshow di Sulawesi Selatan dengan mengunjungi Kota Makassar, Parepare dan Palopo.