Kamis, 17 Maret 2022 21:19

Amsal Segera Cek DPC Persiapan Verifikasi Hanura se-Sulsel

Ketua PDP Partai Hanura Sulsel, Kolonel TNI (Purn) Amsal Sampetondok mengecek persiapan DPC atau Kabupaten/Kota dalam menghadapi verifikasi administrasi dan faktual. (Abatanews/Wahyu Susanto)
Ketua PDP Partai Hanura Sulsel, Kolonel TNI (Purn) Amsal Sampetondok mengecek persiapan DPC atau Kabupaten/Kota dalam menghadapi verifikasi administrasi dan faktual. (Abatanews/Wahyu Susanto)

ABATANEWS, MAKASSAR – Kolonel TNI (Purn) Amsal Sampetondok resmi terpilih sebagai Ketua DPD Hanura Sulsel secara aklamasi pada Selasa 15 Maret lalu. Setelah terpilih, ia langsung melakukan pergerakan.

Salah satunya, dengan mengecek persiapan DPC Kabupaten/Kota dalam menghadapi verifikasi administrasi dan faktual. Pengecekan ini akan dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam waktu dekat ini.

“Sudah ada beberapa daerah (DPC di Sulsel) untuk diminta dikunjungi. Tapi, sebelum dikunjungi harus mempersiapkan berkas verifikasi administrasi dan faktual,” ujar Amsal Sampetondok, Kamis (17/3/2022).

Baca Juga : Rekomendasi Hanura untuk Sudirman-Fatma di Pilgub Sulsel Akan Diserahkan di Bali

Daerah tersebut masing-masing DPC Sinjai, DPC Bulukumba, DPC Selayar. Kemudian DPC Bone, DPC Luwu Utara dan DPC Tana Toraja.

Hanura sendiri, saat ini memiliki penurunan perolehan kursi sejak mengikuti kontestasi politik khususnya di Sulawesi selatan. Pada 2009 Hanura langsung memperoleh 7 kursi di DPRD Sulsel.

“Namun mengalami penurunan di tahun 2014 menjadi 6 kursi dan Pemilu 2019 lalu kita tinggal menyisakan 1 kursi. Saya berjanji bagaimana Hanura bisa mengembalikan 7 kursi tersebut di tahun 2024,” tegasnya.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar