ABATANEWS, MAKASSAR – Tim Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan telah memeriksa joki vaksin Covid-19, Abdul Rahim. Ajaibnya, pria asal Kabupaten Pinrang tersebut dinyatakan sehat.
Pelaksanaan tugas (Plt) Dinas Kesehatan Sulsel, Arman Bausat mengatakan Abdul Rahim dinyatakan sehat baik fisik maupun mental. Bahkan, sampel darah di laboratorium miliknya dinyatakan normal.
“Pemeriksaan dilakukan baik fisik maupun mental. Yang bersangkutan juga ingin diketahui efek yang ditimbulkan usai di vaksin 16 kali. Setelah keluar hasilnya, disimpulkan kondisinya sehat,” jelas Arman Bausat, Sabtu (1/1/2022).
Baca Juga : Warga Jepara Habiskan Rp250 Juta untuk Bikin Jembatan Usai Jalan Ditutup Tetangga
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa hasil laboratorium fungsi hati sang joki vaksin itu normal. Bahkan, tak ada sedikitpun dampak berlebihan usai di vaksin 16 kali.
Meski demikian, Mantan Direktur Rumah Sakit Khusus Jiwa (RSKJ) Dadi Makassar ini akan mengambil langkah antisipasi. Agar, kejadian serupa tak terjadi lagi dengan memperketat pemeriksaan KTP terhadap siapa saja yang hendak di vaksin.
“Vaksinator sudah diingatkan agar melakukan identifikasi pendataan. Harus mencocokkan KTP dengan wajah di KTP-nya,” pungkasnya.