Jumat, 03 November 2023 11:10

5 Hotel Besar Hingga Sekolah Bertaraf Internasional Tengah Dibangun di IKN

5 Hotel Besar Hingga Sekolah Bertaraf Internasional Tengah Dibangun di IKN 

ABATANEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku selama tiga bulan terakhir sering datang ke Ibu Kota Negara (IKN). Kedatangannya, guna meresmikan sejumlah infrastruktur dan mulai dalam tahap pembangunan.

“Dan sampai saat ini proses dibangun ada 5 hotel besar di Ibu Kota Nusantara,” kata Jokowi saat menghadiri Festival Harmoni Budaya Nusantara, di Lapangan Taruna, Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, dikutip YouTube Sekretariat Presiden, Jumat (3/11/2023).

Selain 5 hotel besar, mantan Gubernur DKI Jakarta ini menambahkan ada pula 4 rumah sakit (RS) tengah dalam proses kontruksi pembangunan. Ada pula sekolah yang Bertaraf internasional yang juga masih dalam proses pembangunan.

Baca Juga : Presiden Prabowo Resmi Luncurkan Badan Pengelola Investasi Danantara

“Ada 4 rumah sakit juga dalam proses konstruksi. Ada juga sekolah bertaraf internasional dalam proses dibangun di Ibu Kota Negara,” papar Jokowi.

Meski demikian, Jokowi mengingatkan pembangunan gedung-gedung di IKN harus dibarengi dengan pembangunan sumber daya manusia. Bahkan, perlu juga dilakukan pelestarian kebudayaan, merawat kebudayaan yang ada, jangan sampai nanti tergerus oleh budaya-budaya dari luar, budaya-budaya asing.

“Seni budaya kita, budaya Indonesia itu sangat beragam, sangat majemuk. Sukunya saja kita memiliki 714. Artinya, kekuatan, karakter, budaya itu sangat dan harus kita lestarikan dan harus kita rawat,” ucapnya.

Baca Juga : Tak Kenal Lelah, Menteri Investasi Cari Calon Investor IKN di Singapura

Presiden mengatakan, IKN nantinya akan dihuni oleh masyarakat dari beragam etnis dan budaya, baik dari masyarakat lokal maupun pendatang. Presiden pun berharap semua pihak dapat hidup rukun dan harmonis serta bersama-sama menjaga, melestarikan, dan mengembangkan budaya bangsa, termasuk budaya lokal dan tradisi masyarakat Kalimantan Timur.

“Karena itu perlu dibangun kesadaran bersama pentingnya sikap saling menghormati, sikap saling menghargai keragaman, dan menjadikan Bhinneka Tunggal Ika sebagai sebuah kekuatan untuk membangun harmoni, kebersamaan, dan persatuan,” tandasnya.

Penulis : Azwar
Komentar