Rabu, 08 Juni 2022 10:18

2 Oknum Suporter PSM Jadi Tersangka Usai Bentrok di Parepare

Ilustrasi bentrokan.
Ilustrasi bentrokan.

ABATANEWS, MAKASSAR – Sebanyak dua orang oknum suporter PSM Makassar ditetapkan sebagai tersangka. Mereka, diduga menjadi otak pelaku atas insiden bentrokan usai laga ujicoba PSM versus Sulut United, di Stadion BJ Habibie, Parepare, Selasa (7/6/2022).

“Benar, dua orang sudah jadi tersangka,” ungkap Kasat Reskrim Polres Parepare, AKP Hasdin, Rabu (8/6/2022).

Kejadian ini bermula saat dua oknum suporter berpapasan dengan suporter lain yang hendak pulang ke Kota Makassar. Kemudian, kedua oknum suporter itu, kembali bertemu dengan kelompok suporter tersebut.

Baca Juga : Bomber PSM Makassar Nermin Haljeta Masih Absen Lawan Persebaya

Bentrokan pun pecah tepatnya di Jalan lingkar Lapadde, kota Parepare, pukul 00:30 WITA, Selasa (7/6/2022). Dikabarkan, ratusan oknum suporter sempat diamankan dalam insiden itu.

Satu sepeda motor juga dibakar atas insiden ini. Namun, hanya dia orang yang ditetapkan sebagai tersangka karena keduanya turut membawa senjata tajam jenis anak panah (busur).

“Mereka ini membawa busur, dan kalau pembakaran motor masih kami selidiki,” pungkasnya.

Penulis : Wahyu Susanto
Komentar