Kamis, 18 Januari 2024 10:07

150 Kader Ikuti Jejak Maruar Sirait, Sekjend PDIP: Biasa

Sekjend PDIP, Hasto Kristiyanto. (Dok PDIP)
Sekjend PDIP, Hasto Kristiyanto. (Dok PDIP)

ABATANEWS, JAKARTA — 150 kader PDIP yang tergabung dalam organisasi sayap partai, Taruna Merah Putih (TMP) mengikuti langkah pendirinya, Maruar Sirait untuk hengkang dari partai berlambang ‘Banteng’ itu. Mereka semua berasal dari TMP Majalengka, Jawa Barat.

Sekjend PDIP, Hasto Kristiyanto menganggap, hengkangnya ratusan kader tersebut merupakan hal biasa dalam partai politik.

“Sehingga ketika di dalam bagian dalam proses itu ada yang mundur, ada yang tidak loyal itu adalah hal yang biasa, dinamika partai,” ucap Hasto di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Jakarta, Rabu (17/1/2024).

Baca Juga : Andi Widjajanto Latih Langsung Juru Kampanye PDIP se-Sulsel Jelang Pencoblosan

Bagi Hasto, PDIP bahkan pernah ditinggal kader sekaliber Laksamana Sukardi hingga almarhum Roy BB Janis.

“Dulu juga pernah ada beberapa, Pak Laksamana Sukardi, Pak Roy BB Janis almarhum dan sebagainya. Terbukti partai tetap kokoh berdiri,” katanya.

Penulis : Wahyuddin
Komentar