Viral Proses Evakuasi Pria Obesitas 300 Kg, Bongkar Pintu Rumah hingga Pakai Forklift 

Viral Proses Evakuasi Pria Obesitas 300 Kg, Bongkar Pintu Rumah hingga Pakai Forklift 

ABATANEWS.COM – Beredar sebuah video detik-detik proses evakuasi seorang pria obesitas berbobot 300 kg.

Dia terpaksa harus diangkat menggunakan forklift saat hendak dievakuasi. Video tersebut viral, salah satunya dibagikan oleh akun TikTok @viral.dongs.

Pria berbobot 300 kg itu bernama Muhamad Fajri (27). Dia merupakan warga Pedurenan, Karang Tengah, Kota Tangerang.

Selain petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang, proses evakuasi dibantu oleh petugas Damkar (Pemadam Kebakaran) dan warga di sekitar rumah Fajri.

Dalam video tersebut, terlihat petugas dan warga harus membongkar pintu rumah agar bisa dievakuasi. Diketahui, berat badan Fajri yang mencapai 300 kg membuat dia tidak mampu menggerakkan tubuhnya sendiri.

Oleh karena itu, petugas juga harus mengevakuasi Fajri menggunakan forklift agar mudah dibawa dan dipindahkan.

Kemudian, Fajri dibawa ke rumah sakit RSUD Kota Tangerang untuk mendapatkan perawatan. Alhasil, video proses evakuasi Fajri langsung mengundang beragam komentar dari netizen.

“Kenapa musti nunggu 300kg baru di evakuasi,” tulis akun @kak***.

“Ya Allah itu gimana awalnya kok bisa sampe begitu semoga sehat2 ya dek,” tulis akun @saf***.

“Semoga bisa ditanganin tim kesehatan … dan bisa aktivitas lagi,” tulis akun @use***.

“Ya Allah semoga semuanya dilancarkan dan bisa pelan2 mengurangi berat badan dan cepat sehat,” tulis akun @rir***.

“Tolong dong demi kesehatan diri kita sendiri, sekiranya bb (berat badan) sudah lebih dari standar, langsung diet. olahraga dan jaga pola hidup sehat,” tulis akun @shi***.

Berita Terkait
Baca Juga