Viral Kakek Simpan Uang Jadul Berkarung-karung, Baru Diketahui Saat Sakit
ABATANEWS.COM – Beredar video yang menampilkan sejumlah warga sedang menghitung tumpukan uang kertas jadul alias jaman dahulu. Disebutkan bahwa uang tabungan itu adalah milik seorang kakek yang berasal dari Karundang, Kota Serang, Banten.
Tak tanggung-tanggung, uang tabungan yang dikumpul sang kakek sangat banyak sampai berkarung-karung dan diduga mencapai ratusan juta. Dalam video yang diunggah akun Instagram @netizenserang, terlihat uang tersebut dirapikan dan dihitung oleh pihak keluarga sang kakek dan sejumlah tetangga yang ikut membantu.
Pasalnya, uang-uang tersebut sangat banyak sehingga butuh waktu lama untuk memastikan jumlahnya. Dalam satu karung berisi lembaran-lembaran uang pecahan kertas lama tahun 1990-an yang terdiri dari Rp10.000, Rp20.000 hingga Rp100.000.
Pihak keluarga mengaku baru mengetahui adanya karung-karung berisi uang saat sang kakek sedang dalam kondisi sakit.
“Warga Karundang Kota Serang heboh, ada seorang kakek bernama Neli baru diketahui keluarga punya tabungan hingga terkumpul karungan uang. Pihak keluarga mengabarkan baru dikasih tahu saat kakek tersebut sedang kondisi sakit.” tulis akun Instagram @netizenserang dalam keterangan unggahannya.
Sontak, unggahan yang memperlihatkan tumpukan uang milik kakek asal Serang ini menuai banyak perhatian dari netizen. Tak sedikit netizen yang menyarankan untuk menukarkan uang tabungan sang kakek ke Bank atau kolektor.
“Ngumpulinnya dari dulu bgt soalnya ada uang2 pecahan lamanya. Gpp, bisa dituker ke bank itu. Tapi salut lah gak dimakan rayap,” tulis akun @ame***.
“Waduh kek duit 20rb jaman dulu kan nilai udah beda ga kayak sekarang, coba dulu dibeliin + disimpannya dalam bentuk emas mah nilainya enggak bakal berkurang,” tulis akun @iqb***.
“Uang lama semua, dijual ke kolektor mahal pasti tuh,” tulis akun @bar***.
“Wuiih bisa berlipat ganda tuh kalo ada kolektor uang,” tulis akun @riz***.
“Uangnya kalo bener semoga dipake biaya berobat dulu dong yg utama,” tulis akun @rid***.