Video Viral Oknum Polisi Pukuli Pria di Deli Serdang Sumut

Video Viral Oknum Polisi Pukuli Pria di Deli Serdang Sumut

ABATANEWS — Sebuah video adegan pemukulan oleh oknum Polisi lalu lintas terhadap seorang lelaki di pinggir jalan menjadi viral. Kejadian tersebut terjadi di Deli Serdang Sumatera Utara (Sumut).

Video yang telah tersebar di media sosial tersebut menunjukkan seorang pria terkapar usai mendapat pukulan beberapa kali dari seorang polisi.

Setelah dipukuli, pria tersebut berdiri kembali dan meneriakkan sesuatu. Polisi yang tadinya sudah berjalan menjauh kembali memukul dan merobohkan pria tersebut.

Dari seberang jalan terlihat seorang ibu dan bapak yang mendekat diduga keluarga korban. Sang ibu terlihat histeris dan menyebut kata ‘anakku ini’. Tak lama kemudian kejadian ini dikerumuni oleh banyak warga di pinggir jalan. Pria yang dipukuli tampak masih terkapar di pinggir jalan saat warga berdatangan.

Terkait viralnya video ini, Kaporesta Deli Serdang Kombes Yemi Mandagi langsung meminta maaf.

Kapolresta Deli Serdang Kombes Yemi Mandagi membenarkan peristiwa oknum polisi pukul warga itu. Dia kemudian meminta maaf atas terjadinya peristiwa itu.

“Atas nama pimpinan Polda Sumatera Utara, bapak Kapolda, Kapolresta Deli Serdang mengucapkan permohonan maaf,” kata Yemi kepada wartawan dilansir wahananews.

Yemi mengatakan peristiwa itu terjadi pada Rabu (13/10) sekitar pukul 11.00 WIB. Keributan terjadi berawal dari pria yang diketahui bernama Andi Gultom yang melanggar lalu lintas.

“Personel Satlantas Polresta sedang berada di simpang Cemara dalam menjalankan tugas. Terjadi perselisihan paham dengan salah satu pengendara yang menyebabkan personel kita melakukan pemukulan kepada saudara Andi Gultom oleh Aipda Gonzalves,” tutur Yemi.

Yemi mengatakan ada sejumlah luka yang dialami Andi setelah peristiwa itu. Yemi mengatakan pihaknya menjamin biaya pengobatan kepada Andi.

“Kami bertanggungjawab untuk penyembuhan saudara Andi Gultom,” jelas Yemi.

Berita Terkait
Baca Juga