Untung Presiden Jokowi Lewat, Pedagang Curhat Pamannya Ditangkap Polisi Karena Tolak Pungli
ABATANEWS, BOGOR – Sepasang suami istri yang berjualan meluapkan keluh kesahnya kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berkunjung ke Pasar Bogor, pada Kamis (21/4/2022).
Presiden Jokowi jadwalnya datang untuk membagikan BLT minyak goreng kepada warga yang menerima.
Video saat pedagang itu curhat ke Jokowi viral di media sosial. Bagaimana tidak, dengan suara parau dan diiringi isak tangis, pedagang itu melaporkan tindakan yang semena-mena terjadi kepada pamannya.
Perempuan itu menyebut, pamannya ditangkap polisi karena menolak membayar pungutan liar (pungli) yang ada di Pasar Bogor.
“Tolong kami bapak, tolong kami. Om kami menolak pungli, ditangkap polisi,” kata perempuan itu.
“Yang ditangkap polisi siapa?,” timpal Menteri Sekretaris Kabinet, Pramono Anung yang turut mendampingi Presiden Jokowi.
Menolak pungli di Pasar Bogor eh malah ditangkap Polisi😔 pic.twitter.com/D1bMxPn6la
— Si Paling Bogor (@txtdaribogor) April 22, 2022
“Om kami….mana mau lebaran bapak, anaknya ada empat. Mohon bapak (Jokowi), mohon. Cuma bapak yang bisa bantu kami,” teriak perempuan itu sembari mengatupkan kedua tangannya.
Presiden Jokowi tak merespons lebih pernyataan pedagang itu. Ia terlihat hanya terus mengecek catatan Pramono yang menulis nama paman pedagang yang ditangkap karena menolak pungli itu, sempat menggerakkan tangannya dan memberi jempol.