Thailand Jadi Tim ASEAN yang Dipastikan ke 16 Besar, Indonesia Jalani Laga ‘Mission Impossible
ABATANEWS.COM — Timnas Thailand hampir dipastikan lolos ke fase knockout atau babak 16 besar Piala Asia 2023. Hal itu diraih setelah bermain imbang 0-0 dengan Oman kemarin (21/1/2024) yang membuat skuat berjuluk Tim Gajah Perang itu bertengger di posisi kedua Grup F.
Dengan hasil ini, Thailand jadi satu-satunya wakil ASEAN yang sudah pasti berlaga di babak 16 besar. Walaupun di laga terakhir kalah melawan Arab Saudi, namun Thailand dipastikan masih berpeluang besar melaju lewat peringkat 3 terbaik.
Dari 4 negara ASEAN pada ajang ini, dua negara lainnya sudah pupus. Yaitu Malaysia dan Vietnam. Keduanya menelan kekalahan di dua laga yang membuat peluangnya untuk berlaga lebih lama sudah sirna.
Kini tersisa satu negara ASEAN yang masih punya asa. Meski diakui sangat berat. Yakni Timnas Indonesia.
Sebab, pada laga pamungkas Grup D, Indonesia akan menghadapi raksasa Asia, Timnas Jepang.
Saat ini, baik Jepang dan Indonesia mengoleksi poin yang sama, yakni 3 poin dari 2 laga.
Di atas kertas, Jepang unggul semua lini dari Timnas Indonesia. Namun, peluang Indonesia untuk lolos masih terbuka. Apalagi bila Indonesia berhasil menjalani “mission impossible” dengan meraih kemenangan, maupun berhasil menahan imbang. Berapapun skornya.
Di luar dari dua kejadian itu, Timnas Indonesia masih menunggu laga lain. Kuncinya, Indonesia tak boleh dibantai oleh Jepang jika target ’16 besar’ itu mau dicapai.
Berikut peringkat 3 terbaik sementara setelah semua grup menjalani 2 laga:
1. Oman 3 poin (Grup E)
2. Indonesia 3 poin (Grup D)
3. Oman 1 poin (Grup F)
4. Syria 1 poin (Grup B)
Tak termasuk peringkat 3 terbaik
5. Tajikistan (Grup B)
6. Palestina (Grup C)