SYL Resmi Ajukan Mundur dari Menteri Pertanian
ABATANEWS, JAKARTA — Syahrul Yasin Limpo (SYL) telah memasukkan surat pengunduran dirinya sebagai Menteri Pertanian di Kabine Indonesia Maju Joko Widodo-Ma’ruf Amin.
Hal itu disampaikan oleh SYL di Kementerian Sekretariat Negara.
“Saya sore hari ini datang meminta waktu Bapak Presiden (Joko Widodo) dan diberi kesempatan melalui Mensetneg Pak Pratikno untuk menyampaikan usul dan surat pengunduran diri saya sebagai menteri,” kata
Ia mengungkapkan alasannya mundur dari jabatan menteri. Mantan Gubernur Sulsel itu menegaskan ingin fokus pada proses hukum yang kini dijalaninya.
“Alasan saya mengundurkan diri adalah ada proses hukum yang saya hadapi dan saya selalu siap menghadapi secara serius,” imbuh Wakil Ketua Dewan Pakar DPP NasDem itu.
Seperti diketahui, KPK kini tengah mengusut sejumlah kasus di Kementerian Pertanian. Bahkan, KPK telah menggeledah sejumlah tempat, termasuk Rumah Jabatan Menteri Pertanian dan kedamaian pribadi SYL di Makassar.
Terpisah, Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh di NasDem Tower, pada Kamis (5/10/2023) mengatakan, telah meminta SYL untuk mundur dari jabatan yang diembannya sejak tahun 2019 lalu itu.
“Saya sudah menerima laporan daripada Bung Syahrul. Atas nama DPP saya menyatakan segera menghadap Presiden, sampaikan surat pengunduran diri sebagai Menteri Pertanian,” kata Surya
“Agar apa? Agar sekali lagi memberikan penghormatan terhadap upaya penyidikan yang sedang berlangsung terhadap dirinya agar dia penuh konsentrasi,” jelasnya.