Sumur Minyak di Aceh Terbakar, Kobaran Api Setinggi Pohon
ABATANEWS, ACEH – Sebuah sumur minyak tradisional terbakar di Aceh. Lokasinya, terletak di Desa Mata Ie, Kecamatan Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, pada Jumat malam.
Api dikabarkan muncul sekitar pukul 23.00 Wib. Api yang melalap sumur tersebut bahkan terlihat setinggi pohon.
Hal itu nampak dari video yang beredar di media sosial, Sabtu (13/3/2022). Seperti unggahan akun Instagram @Aceh.viral, menunjukkan kobaran api yang sangat tinggi.
Dalam video tersebut, kejadian memang terjadi pada malam hari. Perekam video itu, juga terlihat cukup dekat mengabadikan kebakaran.
Dilansir dari CNN Indonesia, Kepala BPBD Aceh Timur Ashadi menyebutkan ada korban jiwa akibat insiden ini. Di mana empat warga sekitar dilaporkan mengalami luka bakar dan dilarikan ke rumah sakit.
“Benar, tadi malam. Ini personel kita masih berusaha memadamkan api di lokasi,” kata Ashadi (12/3/2022).