Soal Armada Damkar Terguling saat Hendak ke Lokasi Kebakaran, Damkar Makassar Minta Maaf 

Soal Armada Damkar Terguling saat Hendak ke Lokasi Kebakaran, Damkar Makassar Minta Maaf 

ABATANEWS, MAKASSAR – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Makassar meminta maaf atas insiden armadanya yang terguling. Permohonan maaf itu, dikarenakan mobil yang terguling menyebabkan terganggunya arus lalulintas.

“Damkar Makassar mengucapkan permohonan maaf untuk warga dan pengguna jalan di lokasi kecelakaan,” imbuh Kasi Operasi Damkar Makassar Cakrawala, dalam keterangannya, Rabu (12/7/2023).

Sebelumnya, terjadi kecelakaan tunggal dialami mobil Damkar Makassar saat hendak ke lokasi kebakaran. Armada ini terguling di jalan Pongtiku, Kota Makassar.

Sejatinya, mobil ini akan memadamkan api yang terjadi di Jalan Ir.Juanda, Kota Makassar pada Selasa (11/7/2023). Akibat kecelakaan, kemacetan panjang sempat terjadi di Jl Pintuku, Makassar.

Selain itu, mobil Damkar tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah. Lalu, ada dua petugas kebakaran mengalami cedera dan dilarikan ke rumah sakit.

“Kami memohon doa semoga personel kami selalu dalam lindungannya dan segera diberikan kesembuhan atas kejadian ini. Musibah ini menjadi pelajaran berharga buat kami dan sebagai bahan evaluasi,” ucap dia.

Sementara itu, Kadis Damkar Makassar Hasanuddin menjelaskan, tergulingnya satu armada disebabkan mengalami slip ban di tikungan. Sementara untuk saat ini, satu personel Damkar masih menjalani observasi di rumah sakit usai kecelakaan tersebut.

“Sisa satu yang ditunggu observasinya, untuk satu personel sudah sehat, kondisinya aman,” pungkas Hasanuddin.

Berita Terkait
Baca Juga