Setelah Gabung Timnas Indonesia, Mess Hilgers: Orang Tua Saya Bangga

Setelah Gabung Timnas Indonesia, Mess Hilgers: Orang Tua Saya Bangga

ABATANEWS, JAKARTA – Mess Hilgers mengaku sangat senang menjadi bagian dari Timnas Indonesia. Bahkan, ia menyebut kedua orang tuanya juga ikut bangga setelah berseragam Garuda.

“Saya melihat orang tua saya bangga, bahkan lebih dari bangga. Mereka sangat antusias untuk melihat kami bertanding Kamis nanti melawan Bahrain,” kawan Mees Hilgers dikutip laman PSSI, Rabu (9/10/2024).

Ini merupakan kali kedua bek sayap FC Twente itu menjalani latihan bersama Timnas Indonesia. Sebelumnya, pemain nerusia 23 tahun ini telah ikut sesi latihan di Jakarta dengan Timnas jeLang lawan Australia meski statusnya belum menjadi WNI.

Sementara sesi latihan yang diikuti kali ini, berlangsung di Bahrain. Yang mana Timnas Indonesia, tengah bersiap menghadapi tuan rumah Bahrain pada lanjutan Grup C, ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung di Bahrain National Stadium pada Kamis 11 Oktober pukul 00.00 Wib.

Mees Hilgers berharap Timnas Indonesia bisa lolos Piala Dunia 2026 nanti. Namun, untuk mencapai hal tersebut fokus menjadi yang utama.

“Tentunya, harapan dan target kita adalah lolos ke Piala Dunia 2026. Jadi kita harus fokus memenangkan setiap pertandingan dan kita butuh dukungan dari suporter,” jelas Hilgers.

Berita Terkait
Baca Juga